Tekankan Filosofi Kebersamaan
BONTANG –Palang Merah Indonesia (PMI) kini berusia ke 72 tahun, kemarin (17/9). Peringatan hari ulang tahun (HUT) tersebut digelar dengan jalan sehat dan turut mengundang relawan Palang Merah Remaja (PMR).
Acara tersebut dimulai pukul 07.00 Wita di Markas PMI yang terletak di jalan Sawi Kelurahan Gunung Elai. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni yang juga ketua pengurus PMI Bontang.
“Semoga dengan ulang tahun ini, PMI kota Bontang mendapatkan semangat yang baru untuk melanjutkan kiprah dan pengabdiannya di waktu yang akan datang,” kata Neni.
Ia berharap momentum bertambahnya usia ini dapat dijadikan ajang bersilaturahmi untuk menggalang kebersamaan di antara jajaran pengurus, staf, dan relawan PMI serta para pemangku kepentingan organisasi. Dikatakannya, selama ini PMI selalu menjadikan kebersamaan sebagai pondasi dalam menggalang semangat berkaya melalui kegiatan pelayanan kemanusiaan.
“Kebersamaan untuk mendorong dan memberdayakan masyarakat rentan agar lebih mampu dalam penyelamatan hidup dan peningkatan kesejahteraan,” tambahnya.
Tak lupa, Neni juga berpesan kepada segenap pengurus untuk meningkatkan tugas-tugas kemanusiaan yang diemban agar lebih baik lagi dalam melayani masyarakat. Acara HUT ke-72 PMI ini juga dirangkaikan dengan pemotongan kue ulang tahun, pemotongan tumpeng, dan pembagian doorprize dengan hadiah utama sebuah kulkas.
Terdapat pertunjukkan unik ketika siswa-siswi SMKN 1 Bontang melantunkan yel-yel kepada PMI dan terlebih khusus kepada Wali Kota Bontang. Sontak, Neni kemudian memberikan apresiasi kepada anggota PMR tingkat Wira itu dengan hadiah Rp 1 juta.
Pada acara tersebut PMI juga menggelar aksi donor danar yang berlangsung di teras kantor organisasi yang lahir pada 17 September 1945 tersebut. (*/ak)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: