BONTANGPOST.ID, Bontang – Anggota Komisi C DPRD Kota Bontang Sem Nalpa Mario Guling menyoroti akses jalan menuju ke SMPN 4 Bontang. Terutama yang terhubung dengan Jalan Surabaya.
Ia mengatakan, wilayah tersebut kerap tergenang banjir meski baru hujan sebentar.
Hal itu pun tak jarang menyulitkan siswa-siswi saat pergi ke sekolah. Mereka harus melepaskan sepatu dan mengangkat sedikit seragamnya agar tidak terkena genangan.
“Iya, lokasi ini memang sering banjir. Kalai dilihat, miris sebenarnya,” katanya.
Jika melihat kondisinya, ia menduga ada persoalan terkait drainase. Oleh sebab itu, pihaknya pun bakal menyampaikan hal ini ke pihak terkait.
Mengingat penanganan banjir menjadi salah satu fokus komisi C DPRD Kota Bontang.
Disebutkan dia, masih ada sejumlah daerah rawan banjir di wilayah Bontang Barat. Namun, di lokasi tersebut berdekatan dengan fasilitas pendidikan. Maka harus menjadi prioritas.
Diketahui, saluran parit yang mengarah ke sekolah tersebut cenderung rendah. Saat cuaca tidak sedang hujan pun, parit penuh.
Adapun peninggian parit baru beberapa meter, dan belum menyasar ke seluruh sisi.
“Ini yang harus diperhatikan. Kami pasti upayakan dan perjuangkan. Supaya ada perbaikan drainase di wilayah tersebut,” pungkasnya.
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post