BONTANG – Empat kampung Keluarga Berencana (KB) Bontang menerima ilmu terkait Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (PPKS) dan dirangkai pelayananan Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP), di Balai Pertemuan Umum (BPU) Kecamatan Bontang Barat, Kamis (15/11) kemarin.
Adapun narasumber pada sosialisasi itu, Karlina selaku Bidang Advokasi Penggerakkan dan Informasi (ADPIN), perwakilan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kaltim. Kegiatan ini diikuti para pengurus Kampung KB Mekarsari (Berbas Pantai), Kampung KB Panggung Lestari (Bontang Lestari), Kampung KB Mutiara Laut (Selambai Loktuan), dan Kampung KB Lilis Sejahtera (Gunung Telihan) sebagai peserta seminar.
Kepala Dinas Kesehatan dan KB (Diskes-KB) Bontang Bahauddin diwakili Kabid Penyuluh Keluarga Berencana (PPKB) Jainuddin menerangkan, tujuan dibentuknya kampung KB di beberapa wilayah Bontang untuk meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat. Dimulai dari menyejahterakan
para pengurus, dilanjutkan dengan lingkup besar (masyarakat).
“Rata-rata kampung KB di Bontang sudah berbenah. Banyak hal yang perlu diperbaiki. Mudah-mudahan kegiatan ini dapat membawa perubahan di tiap kampung KB. Ada ilmu yang perlu diterapkan usai sosialisasi ini,” harap dia.
Meski perlu berbenah, kampung KB Bontang perlu berbangga hati. Sebab menjadi percontohan beberapa daerah di luar Bontang. “Menurut mereka kampung KB kita hebat. Tentu perlu ditingkatkan lagi. Kalau bisa lebih menonjol. Semua kampung KB sudah bisa meniru apa yang dilakukan Kampung KB Panggung Lestari,” tutur dia.
Ia berharap masing-masing ketua kampung KB dapat lebih aktif dalam koordinasi dan komunikasi kepada anggotanya. Sehingga, dalam sosialiasi ini membawa dampak baik bagi tiap kampung KB.
Setelahnya Karlina membawakan materi terkait “Upaya Membumikan KB untuk Mewujudkan Keluarga Bahagia dan Sejahtera”. Dilanjutkan presentasi dari perwakilan kampung KB percontohan di Bontang oleh Kampung KB Panggung Lestari. (ra/sos)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post