bontangpost.id – Ribuan surat suara didistribusikan ke Lapas Klas IIA Kota Bontang.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Erwin menjelaskan, terdapat lima tempat pemungutan suara (TPS) yang berada di lapas.
“Khusus untuk warga binaan, agar tetap dapat memberikan hak suaranya,” jelas dia, Selasa (13/2/2024).
Ia menuturkan, proses pemungutan suara di lapas tak jauh berbeda. Hanya jumlah surat suara yang menyesuaikan, sebab tidak semua warga binaan lapas berdomisili di Kota Bontang.
“Kalau ada warga binaan dari wilayah lain, berarti hanya mendapat empat surat suara, dan seterusnya,” tutur dia.
Adapun sebanyak 1.371 lembar surat suara untuk lapas, didistribusikan bersamaan dengan distribusi logistik ke seluruh kelurahan di Kota Bontang.
Namun, jumlah tersebut belum termasuk dari dua persen surat suara untuk penambahan bila ada surat suara yang rusak ataupun salah mencoblos.
Sebagai informasi, total surat suara yang didistribusikan ke 15 kelurahan di Bontang ialah 672.455 lembar.
“Dari kelurahan baru didistribusi ke TPS yang ada di wilayahnya masing-masing,” tandasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post