BONTANG – Sebanyak 24 Ketua RT baru di Kelurahan Berbas Pantai resmi dikukuhkan, Rabu (12/7) tadi malam. Kegiatan pengukuhan ini diselenggarakan di Taman Wisata Mangrove Berbas Pantai.
Turut hadir Wali Kota Bontang yang diwakili Asisten I Administrasi Pemerintahan HM Bahri, perwakilan Disporapar, Sekertaris Camat Bontang Selatan Budiman, perwakilan perusahaan, perwakilan Polsek Bontang Selatan, para ketua RT terpilih, para takmir masjid, tokoh agama, para tokoh masyarakat Berbas Pantai, serta jajaran LPM, Karang Taruna, PKK Berbas Pantai.
Para ketua RT terpilih ini sebelumnya telah dipilih oleh warga secara serentak. Pemilihannya pun dilakukan secara jujur, adil, terbuka, dan mekanismenya dibuat seperti pemilihan kepala daerah bak di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pelaksanaanya pun mendapat sambutan yang antusias tinggi dari warga.
Lurah Berbas Pantai Rendhy Maulia mengatakan, suksesnya pelaksanaan pemilihan RT serentak ini, tidak lepas dari peran serta seluruh pihak, utamanya para panitia pelaksana pemilihan RT yang sudah ditunjuk oleh kelurahan. Dalam kesempatan ini pula, Rendhy secara resmi membubarkan panitia pelaksana pemilihan ketua RT di Berbas Pantai.
“Terima kasih pula kami sampaikan kepada para mantan ketua RT. Semoga amal selama menjabat menjadi Ketua RT diterima oleh Allah,” harapnya.
Sementara itu, Asisten I Administrasi Pemerintahan HM Bahri dalam kesmepayan ini mengapresiasi atas kegiatan pelantikan para Ketua RT. Dia berharap, semoga amanah selama menjadi ketua RT dapat dijalankan dengan baik sehingga kesejahteraan masyarakat dapat tercapai.
Kegiatan pun dilanjutkan dengan mendengarkan tausiyah oleh Ustaz Mustamin Syam yang juga Sekertaris Lurah Berbas Pantai. Dan ditutup dengan halal-bihalal bersama warga. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: