BONTANG – Aksi terorisme yang terjadi beruntun, mulai dari Mako Brimob Depok, gereja di Surabaya, serta di Sidoarjo Jawa Timur, menuai keprihatinan berbagai elemen masyarakat di seluruh Indonesia, termasuk di Bontang.
Selasa (15/5) tadi malam, ribuan elemen masyarakat dan lintas agama Kota Taman yang terdiri dari unsur pemerintahan, jajaran forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda), organisasi kemasyarakatan (ormas), organisasi kemanusian, organisasi kepemudaan (OKP), berbagai paguyuban, hingga elemen mahasiswa dan pelajar bersatu padu menggelar aksi damai dan doa bersama di simpang tiga Plaza Taman Ramayana. Mereka mengutuk dan mengecam aksi terorisme.
Berbagai orator dari elemen masyarakat dan lintas agama pun bergantian menyampaikan kecaman mereka di panggung utama aksi. Mereka mengajak seluruh elemen masyarakat Bontang untuk tidak takut dan bersatu melawan terorisme.
“Lawan dan hancurkan. Kami tidak takut terorisme,” teriak berbagai peserta aksi di lokasi aksi damai.
Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni yang juga hadir dalam aksi damai tersebut pun turut menyampaikan hal yang sama. Orang nomor satu di Bontang itu menyampaikan, Bontang merupakan kota kecil yang heterogen dan multi etnis. Namun begitu, selama ini kerukunan dan toleransi antar suku dan umat beragama di Kota Taman begitu terjalin baik. Sehingga Neni berpesan, agar situasi tersebut tetap terus dipertahankan dan dijadikan momentum untuk memerangi terorisme.
“Bontang memiliki dua objek vital nasional (obvitnas, Red.) yaitu Badak LNG dan Pupuk Kaltim yang di dalamnya juga memiliki banyak anak perusahaan. Tentu ini harus sama-sama kita jaga dari serangan terorisme,” ucapnya di depan peserta aksi.
Sementara itu, Kapolres Bontang AKBP Siswanto Mukti menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Taman atas segala dukungan yang selama ini ditujukan kepada Polri dalam memberantas habis aksi terorisme. Kata dia, adanya peristiwa teror tersebut justru semakin mengokohkan masyarakat untuk bersatu padu. “Semoga Bontang tetap selalu aman dan damai,” tukasnya. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post