bontangpost.id – Saat mengunjungi Komisi V DPR RI, Pemkot Bontang turut membahas perbaikan dermaga untuk lalu lintas kapal di Pelabuhan Loktuan.
Melihat kondisi saat ini, ada pendangkalan di dermaga yang membuat kapal sulit bersandar.
Anggota Komisi III DPRD Faisal menerangkan bahwa dermaga untuk kapal penumpang masih belum sesuai, sehingga diwacanakan ada perbaikan tahun ini.
“Pendangkalan itu perlu diperbaiki, dikeruk. Supaya akses putar balik kapal lebih leluasa. Sudah kami sampaikan juga saat kunjungan ke Jakarta,” terangnya kepada redaksi bontangpost.id, Jumat (14/4/2023).
Rencananya, Komisi V DPR RI akan mengunjungi pelabuhan untuk meninjau keadaan di sana. Mengenai perluasan dermaga, Faisal belum bisa memastikan. Sebab yang menjadi fokus saat ini ialah mengatasi pendangkalan yang mengganggu aktivitas kapal.
“Nanti biar mereka (Komisi V DPR RI) yang menilai, bahwa keadaan ini perlu diprioritaskan juga. Kami ajukan supaya bisa masuk APBN, semoga bisa digarap tahun ini,” jelasnya.
Untuk diketahui, 2022 lalu pendangkalan terparah berjarak 50 meter dari Pelabuhan Loktuan. Sehingga perlu dilakukan pengerukan dengan kedalaman sekira 6 meter. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post