SAMARINDA – Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan pada 29 April 2018 mendatang akan menggelar uji coba try out Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Try out ini dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia.
Khusus di Kaltim, Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga (Pora) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PDI Perjuangan Kaltim, Iswandi mengaku pihaknya sudah menyiapkan program pendidikan untuk kepentingan masyarakat dengan memberikan try out secara gratis.
Sebelumnya, Safaruddin selaku Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPW PDI Perjuangan Kaltim sudah menyinggung soal bimbingan belajar bagi pelajar di Kaltim. Kata dia, kegiatan try out se-Kaltim merupakan bagian dari program Pora DPW PDIP 2018.
“Kami akan mulai kegiatan try out di tiap sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan se-Kaltim. Serentak nanti dilaksanakan,” kata Iswandi saat ditemui usai membuka Rapat Koordinator Bidang Pora DPW PDI Perjuangan Kaltim di Samarinda, Sabtu (7/4) lalu.
Iswandi mengungkapkan, tim pengurus DPC se-Kaltim akan membuka pendaftran try out dalam waktu dekat. Bagi pelajar yang mau mendaftar bisa langsung datang ke kantror DPW PDI Perjuangan atau ke DPC PDI Perjuangan di kabupaten/kota.
“Pendaftaran tidak dipungut biaya. Kami juga akan jemput bola ke sekolah-sekolah di Kaltim untuk menginformasikan agenda tersebut,” tambahnya. Kata Iswandi, untuk materi try out akan disiapkan oleh DPP PDI Perjuangan. Soalnya nanti akan menggunakan standar yang sama dengan soal UN nanti.
Sementara itu Sekretaris DPW PDI Perjuangan Kaltim, Ananda Emira Mois mengatakan, try out tersebut sudah digelar sejak 2016 oleh partai berlambang banteng moncong putih itu. Khusus tahun ini akan dilakukan pada 29 April 2018. “Untuk di Kaltim kami terget 6.500 orang peserta,” katanya.
Selain program try out, lanjut Nanda, Bidang Pora DPW PDI Perjuangan Kaltim juga menyiapkan Banteng Muda Festival (BMF) tingkat kabupaten/kota, provinsi, dan nasional. Seperti lewat pendidikan, musik, dan lainnya. “Jadi pendekatan bidang Pora ini menyesuaikan perkembangan zaman now,” tutupnya. (*/um)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: