BONTANG – Tidak seluruh cabang olahraga (cabor) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim ke-VI diselenggarakan di Kutim. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Bambang Cipto Mulyono menyebut ada enam cabor yang bakal dihelat di Bontang. Meliputi selam, boling, drum band, renang, hoki, dan sofbol.
“Iya enam cabor itu, Bontang sebagai tuan rumah,” kata Bambang kepada Bontang Post saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (7/9) lalu.
Hal ini semakin terang setelah Pemkab Kutim mengirim surat kepada Pemkot Bontang dengan nomor 0117/PB-PORPROV-VI/KALTIM/IX/2018. Surat tersebut ditandatangani oleh Bupati Kutim Ismunandar. “Dalam waktu dekat akan ada perjanjian memorandum of understanding (MoU) antara kedua belah pihak sehubungan dengan venue ini,” paparnya.
Bahkan, Bambang berharap ada penambahan cabor lagi. Salah satunya ialah cabor sepak bola. Mengingat Bontang mempunyai tiga stadion yang siap menggelar ajang bergengsi empat tahun sekali ini. Meliputi Stadion Mulawarman, Taman Prestasi, dan Bessai Berinta.
“Saya berharap untuk cabor sepak bola bisa juga digelar di Bontang,” pintanya.
Menurutnya, dengan enam cabor dihelat di Bontang membuat perekonomian warga Bontang meningkat. Termasuk bagi warga yang mempunyai usaha di bidang perhotelan, katering, dan transportasi umum. “Tentunya nama Bontang beserta pariwisatanya akan semakin dikenal oleh orang dari daerah lain,” ucapnya.
Sementara Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bontang Aminullah membenarkan adanya pelaksanaan enam cabor ke Bontang. Pekan depan, KONI Bontang akan melaksanakan rapat koordinasi menyikapi ini. Termasuk membahas kesiapan kontingen Bontang yang bakal didaftarkan mengikuti porprov.
“Benar enam cabor dihelat di Bontang. Pekan depan kami akan rapat membahas hal ini dan kesiapan kontingen,” ujar Aminullah.
Sesudah pelaksanaan MoU antara kedua pemerintah daerah juga akan digelar MoU teknis. Dari pengurus besar porprov ke KONI Bontang. Hal ini menyangkut kepanitian terkait enam cabor tersebut.
Bendahara KONI Bontang Kusnadi pun menyebut hingga saat ini jumlah kontingen Bontang mencapai 1.200 orang. Meliputi seribuan lebih atlet dan ofisial, serta seratusan panitia. Berkenaan anggaran, KONI Bontang menunggu surat dari Disporapar sehubungan alokasi anggaran dalam APBD Perubahan.
“Kami menunggu hasil asistensi dari Tim Anggaran Pendapatan Daerah (TAPD),” ujar Kusnadi.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Bontang Post, venue yang dipilih ialah drum band (GOR PT Pupuk Kaltim), hoki (GOR Taman Prestasi), boling (Bowling Arena PT Badak NGL), sofbol (Lapangan Sofbol samping GOR PT Pupuk Kaltim), renang lintasan dan selam kolam (kolam renang Hotel Bintang Sintuk). Sementara untuk renang terbuka dan selam laut berlokasi di Bontang Kuala. (ak)
CABOR VENUE
Drum Band GOR PT Pupuk Kaltim
Hoki GOR Taman Prestasi
Boling Bowling Arena PT Badak NGL
Sofbol Lapangan Sofbol PT Pupuk Kaltim
Renang Lintasan dan Selam Kolam Hotel Bintang Sintuk
Renang Terbuka dan Selam Laut Perairan Bontang Kuala
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post