BPN Minta Manfaatkan Sertifikat Gratis
SANGATTA – Proyek Nasional Agraria (Prona) saat ini ‘ditiadakan’. Sekarang berganti nama menjadi Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). PTSL merupakan program sertifikat gratis dari BPN ke masyarakat.
Dikatakan Kasi Hubungan Hukum Pertanahan Kutim,Sofian Noor, program Prona dan PTSL mengalami sedikit perbedaan.
Pendekatan yang dilakukan dalam PTSL ini adalah melalui desa per desa, kabupaten per kabupaten, serta kota per kota.
Melalui program Prona, pendataan tanah sebagai penerima sertifikat prona dilakukan secara merata di seluruh desa dan kelurahan dalam satu kabupaten. Inilah yang membedakan program sertifikat gratis melalui Prona dengan PTSL.
“Dalam program Prona, satu tahun angaran bisa disebar ke beberapa desa, bahkan hingga 10 desa. Sedangkan program PTSL terpusat di satu desa.
Program Prona, tidak seluruh bidang tanah yang tidak bersertifikat dalam satu desa diberikan bantuan tetapi secara bertahap. Sedangkan PTSL, seluruh tanah dalam daerah tersebut yang belum memiliki sertifikat akan dibuatkan,” jelas Sofian.
Keberadaan PTSL ini tentu memberikan dampak positif bagi masyarakat. Pasalnya, keberadaannya akan membantu percepatan dan memenuhi semua kebutuhan masyarakat yang belum memiliki sertifikat tanah.
“Tujuan PTSL ini adalah untuk percepatan pemberian kepastian hukum dan perlindungan hukum hak atas tanah rakyat secara pasti, sederhana, cepat, lancar, aman, adil, merata dan terbuka secara akuntabel,” katanya.
Berdasarkan hal itu, ia meminta kepada masyarakat yang belum memiliki sertifikat memanfaatkan benar kesempatan emas tersebut. Pada tahap pertama, sebanyak 700 sertifikat yang akan disebar di Sangatta Utara. Kemungkinan akan bertambah hingga 1.000. Hal ini mengacu pada tahun-tahun sebelumnya.
“Kalau yang 700 ini tinggal percetakan saja lagi. Bahkan sudah 50 persen. Karena dalam setiap tahunnya ada, maka kami harap dimanfaatkan program ini. Sehingga kita semua memiliki tanah yang bersertifikat. Apalagi gratis,” katanya. (dy)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: