BONTANG – Pemuda asal Bontang, Beni Oktovianto (18), resmi dikontrak Persik Kediri. Sejatinya dengan memperkuat tim berjuluk ‘Macan Putih’ tersebut, pemuda yang baru saja lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Bontang ini, kelak ingin memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia.
“Ambisi saya bergabung saat ini, bisa membawa Persik naik ke Liga 1 dan saya bisa memperkuat Timnas di tahun depan,” ungkap Beni kepada media ini, Jumat (5/5) kemarin.
Sebelum mengikuti seleksi di Persik, anak dari pasangan M Anwar-Istiani ini sempat mendapat tawaran dari tim Persibas Banyumas. Namun berkat arahan Pelatih Timnas Indonesia di bawah usia 16 tahun (U-16), Fakhri Husaini, pemuda yang akrab disapa Beni ini memilih Persik sebagai tim profesional pertama dalam kariernya, yang saat ini mengikuti Liga 2.
“Persik waktu itu kekurangan slot pemain depan, saya dipanggil mencoba mengikuti trial selama lima hari yang diberikan Pelatih Bejo Sugiantoro. Usai mengikuti latihan fisik, saya berhasil lolos masuk dalam skuat,” ujarnya.
Alasan Beni memilih Persik, karena selain nama besar yang dimiliki Persik, Ia tidak ingin sia-sia kembali ke Bontang. Maka dari itu, saat mengikuti trial, yakni kesempatan unjuk kemampuan terbaik dengan harapan mendapat kontrak permanen dari tim, dia pun menanamkan semangat dalam dirinya tak pernah mengenal kata menyerah.
“Karena saya sudah jauh-jauh, masa mau pulang begitu saja. Saya tidak mau dikatakan cuma jago kandang,” tegasnya.
Begitu masuk dalam skuat tim di latihan perdana, Beni pun merasakan begitu canggung dengan timnya. Di hari kedua, baru lah dia merasa enjoy. Dikatakan Beni, perasaan canggung itu dapat hilang, tak lepas dari dukungan penuh para pengurus, tim pelatih, pemain senior seperti Jaya Hartono, Slamet Sampurno, dan penjaga gawang Tedi. Serta dukungan dari suporter Persik, yang begitu fanatik tergabung dalam Persikmania.
“Selain Persikmania, saya pun disambut hangat oleh suporter Persik lainnya yang tergabung dalam cyberetrem dan macam putih,” tuturnya.
Di laga perdana, Beni mengungkapkan tak akan pernah melupakan hari itu. Pasalnya, meski hanya berstatus sebagai pemain pengganti, dia memiliki andil besar di laga itu karena berhasil memberikan umpan kepada rekannya Arif Anggi yang menjadikan di pertandingan tersebut, Persik menang telak 4-0.
“Saya yakin dengan usaha dan kerja keras, nantinya saya dapat menjadi starting eleven ke depan,” pungkasnya. (ver)
Tentang BENI:
Nama: Beni Oktovianto
TTL: Pontianak, 23 Oktober 1998
Nama Orang Tua: M Anwar-Istiani
Alamat: Jalan RE Martadinata Pelabuhan Loktuan RT 06
Karier Sepak Bola:
ASB Pelangi Mandau 2013
Diklat Mandau 2013
Bontang FC 2015
PON Kaltim 2016
Bontang Selection 2015
Timnas Indonesia U-19
Prestasi:
Juara 1 Piala Gubernur Kaltim 2012
Juara 1 Singa Cup 2012
Juara 4 Nasional Soeratin
Juara 1 Popda di Bontang
Top Skor Singa Cup
Top Skor MUPC
Juara 2 Popwil 2014
Juara 1 LPI Provinsi Kaltim
Top Skor LPI Provinsi Kaltim
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: