bontangpost.id – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (DPPKB) akan melakukan pendampingan ke korban human trafficking di Bontang.
Kepala DPPKB Bontang, Bahtiar Made mengatakan pihaknya melakukan pendampingan kesehatan fisik serta pendampingan psikologi agar kesehatan mental korban tetap sehat. Mengingat korban masih mengalami trauma akibat yang dialami selama ini.
“Kita fokus sehatkan mentalnya supaya bisa bangkit,” ungkapnya.
Selain pendampingan kesehatan dan psikologi, korban juga akan diberikan pendampingan hukum hingga proses hukum selesai. Pasalnya korban pastinya akan dimintai keterangan oleh penyidik. Pendampingan ini agar aparat dengan mudah mendapatkan keterangan dan data yang diperlukan.
“Sampai selesai dan tuntas. Kita dampingi mereka. Tujuan utamanya, supaya anak bisa terbuka,” ujarnya.
Selama ini, pihaknya melakukan pendampingan anak yang berurusan dengan hukum. Anak yang bermasalah dengan keluarga diberikan pendampingan. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post