Cetak Generasi Penghafal Alquran
BONTANG – Selain sebagai tempat ibadah, nantinya Masjid Asy-Syuhada Berbas Pantai juga akan menjadi salah satu tempat melahirkan generasi-generasi penghafal Alquran. Pasalnya, pihak takmir berencana akan membangun rumah tahfidz tepat disamping masjid.
Memanfaatkan tanah wakaf dari beberapa jemaah masjid, rencananya bangunan rumah tahfidz tersebut akan didirikan setinggi tiga lantai dengan luas tanah 15×17 meter persegi.
“Rencananya di rumah tahfidz ini akan menampung 150-200 santri. Dan materinya akan dilengkapi dengan pembelajaran bahasa arab,” kata Ketua Takmir Asy-Syuhada, Kholid Khodir kepada Bontang Post belum lama ini.
Selain itu, jika bangunan tersebut sudah berdiri nanti, akan berkonsep seperti halnya pesantren. Dimana setiap santri yang bergabung, akan tinggal di rumah tahfidz tersebut dan santri diupayakan membayar semurah mungkin.
Kholid menambahkan, hingga saat ini pihaknya masih terus menghimpun dana pada jemaah masjid ataupun donatur lainnya, lantaran untuk membangun pondasi awal, sedikitnya dibutuhkan biaya sebanyak Rp 80 juta. Sementara dana yang ada saat ini masih di bawah angka tersebut.
“Semoga dengan adanya rumah tahfidz ini, bisa melahirkan para penghafal Alquran yang berakhlak mulia. Serta bisa menjadikan Masjid Asy-Syuhada ini selalu dipenuhi oleh jemaah,” pungkasnya. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post