Pemkot Bontang Apresiasi KolaKPIsang Run PT KPI

Wakil Wali Kota Bontang Najirah bersama perwakilan peserta KolaKPIsang Run 2024. (Foto:Fahmi)

bontangpost.id – Wakil Wali Kota Bontang Najirah menghadiri kegiatan KolaKPIsang Run 2024 garapan PT Kaltim Parna Industri (KPI) dengan Dinas Kesehatan (Diskes) Bontang.

Kegiatan yang berlangsung pada Minggu (19/5/2024) itu melibatkan 51 sekolah dengan total 414 pelajar SMP dan SMA se-Bontang, sebagai upaya peningkatan gerakan masyarakat hidup sehat melalui aktifitas fisik.

Dalam sambutannya, Najirah mengatakan momen ini menjadi upaya bersama untuk meningkatkan gerakan masyarakat hidup sehat (Germas) melalui kegiatan fisik di lingkungan sekolah.

Hubungan kemitraaan antaraPemkot Bontang dengan PT KPI ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesehatan dan pemberdayaan masyarakat.

Melalui KolaKPIsang Run 2024, tidak hanya mendorong siswa untuk mau bergerak dan berolahraga, tapi juga mengajarkan pentingnya menjaga kesehatan sejak usia dini.

Menurutnya, aktivitas fisik seperti ini tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan tubuh tapi juga membantu meningkatkan kosentrasi dan prestasi belajar siswa.

Aktivitas fisik menjadi salah satu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan komitmen dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di tatanan sekolah.

Diharapkan siswa dan guru serta pengelola UKS tidak saja mahir dalam pembangunan moral dan spiritual, namun dapat pula menjadi penggerak motivator dan inovator dalam pembangunan kesehatan serta menjadi teladan dalam perilaku hidup bersih dan sehat bagi masyarakat sekitarnya.

Ia berharap kegiatan serupa dapat kembali dilakukan karena dapat bersinergi dengan Pemkot Bontang dalam mewujudkan masyarakat yang sehat.

“Saya berharap kegiatan ini akan menjadi agenda rutin. Terima kasih kepada PT KPI dan Dinkes, serta anak-anak yang ikut berpartisipasi. Mudah-mudahan kegiatan ini menjadikan masyarakat lebih sehat,” harapnya.

Di tempat sama, Direktur PT KPI Hotdo Martahan Pasaribu menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan keberlanjutan dari program Gegas bersama Dinkes.

“Tahun ini adalah ekspansi program kegiatan ke tingkat Kota Bontang,” tuturnya.

Ia menambahkan, program Gegas KPI sudah dilaksanakan sejak 4 tahun lalu dan tahun ini merupakan tahun terakhir penerapan Program Gegas. Saat ini diterapkan pada Program KolaKPIsang atau Kolaborasi Aksi Penggerakan Masyarakat Hidup Sehat Kota Bontang.

Sementara ekspansi program tingkat kota yang sudah dijalankan di tahun ini di antaranya, pelatihan dan penyuluhan konselor Germas untuk SMA se-Kota Bontang serta kegiatan KolaKPIsang Run untuk tingkat SMP dan SMA se-Bontang.

Kegiatan KolaKPIsang Run ini juga upaya PT KPI bersama Pemkot Bontang untuk meningkatkan gerakan masyarakat hidup sehat melalui aktivitas fisik, gerakan makan makanan sehat, pemeriksaan kesehatan, hingga edukasi perilaku hidup bersih dan sehat.

Kegiatan ini menunjukan komitmen dan keseriusan PT KPI terhadap peningkatan kesehatan masyarakat Bontang, khususnya pelajar.

Hal ini juga sebagai upaya perusahaan dalam menyadarkan pentingnya menjaga kesehatan dan memperhatikan gizi sejak usia dini.

“Mari kita jadikan kegiatan ini sebagai langkah awal untuk memperkuat kesadaran akan pentingnya kesehatan dan gizi bagi generasi masa depan kita,” harap Hotdo. (*)

Print Friendly, PDF & Email

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version