bontangpost.id – Dalam upaya menguatkan pelayanan kesehatan primer, Pemerintah Kota Bontang melalui Dinas Kesehatan mengadakan Rapat Koordinasi dengan fokus pada tema ‘Implementasi Integrasi Layanan Primer (ILP) Posyandu’.
Acara ini berlangsung di Hotel Bintang Sintuk, dan dibuka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat M Dasuki.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Bontang Bahtiar Mabe, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sehubungan dengan keputusan terbaru dari Menteri Kesehatan terkait petunjuk teknis ILP.
“Kami berupaya memastikan pemahaman dan kesiapan semua pihak terkait, termasuk Puskesmas, Puskesmas Pembantu, Pos Kesehatan Kelurahan, dan Posyandu dalam menjalankan ILP,” ujarnya.
Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari Pokjanal Posyandu Kota, Kecamatan, dan Pokja Kelurahan, serta dari berbagai instansi terkait seperti TNI/POLRI, Legislatif, dan organisasi daerah, dengan total 97 peserta yang diundang.
Dasuki pun menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kami sangat mendukung upaya ini dan memfasilitasi partisipasi semua perangkat daerah, camat, lurah, serta kepala puskesmas untuk mewujudkan ILP dengan optimal,” katanya.
Rencananya, Kota Bontang akan meluncurkan Integrasi Layanan Primer ini pada peringatan Hari Kesehatan Nasional pada bulan November 2024 mendatang.
Pemerintah berkomitmen untuk terus membangun kerja sama lintas sektor, termasuk dengan swasta, demi meningkatkan layanan kesehatan primer bagi masyarakat.
“Kami mengharapkan partisipasi aktif dari semua peserta dalam kegiatan ini. Terima kasih kepada semua yang telah terlibat dalam kesuksesan acara hari ini,” tutup Dasuki.
Acara ini juga dimeriahkan dengan presentasi dari Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Bontang dan Dr. Chandra dari Dinas Kesehatan Kota Surabaya sebagai narasumber. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post