BONTANG – Pemkot Bontang terus melakukan inovasi dalam mempercantik kota. Salah satunya dengan memasang vertikal garden. Sekretaris Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (DPKPP) Bontang Maksi Dwiyanto menyebut, sebanyak 14 media tanam tersebut akan dipasang di beberapa titik. “Untuk di Jalan Soekarno-Hatta ada tiga titik. Sisanya berada di sepanjang Jalan S Parman hingga simpang empat Bontang Baru,” kata Maksi kepada Bontang Post, Sabtu (1/9) kemarin.
Saat ini, petugas masih proses memasukkan kompos, sekam, dan tanah di beberapa vertikal garden yang telah terpasang. Langkah selanjutnya ialah penanaman bunga. Adapun bunga yang dipilih ialah Bromelia dan Sugata.
Bromelia nantinya akan ditempatkan di media tanam bagian atas. Mengingat warna dari bunga ini ialah merah. Sedangkan bunga yang berwarna putih bernama Sugata akan menempel di bawah Bromelia. Artinya jika dipadukan maka akan berwarna bendera Indonesia yakni merah-putih.
“Kedua tanaman ini dipilih karena cocok untuk vertikal garden, karena cukup tahan. Bentuk daunnya pun juga lebar,” paparnya.
Dikatakan Maksi, tujuan dari pemasangan vertikal garden sehubungan dengan kondisi median jalan di Bontang yang terlalu sempit. Kondisi ini membuat lahan untuk penanaman bunga sangatlah kurang. “Ini tujuannya untuk berkreasi di tengah sempitnya lahan pada median jalan,” ucapnya.
Sehubungan dengan perawatannya, DPKPP bakal rutin melakukan penyiraman tanaman tiap harinya. Bukan itu saja, pemupukan dilakukan tiap empat hingga enam bulan sekali. “Agar tanaman tetap tumbuh subur,” singkatnya.
Pengadaan ini menelan dana APBD berkisar Rp 200 juta. Total anggaran tersebut sudah mencakup seluruh komponen. Mulai dari pipa, media tanam, hingga bibit bunga. Rencananya DPKPP akan menambah jumlah vertikal garden di tahun depan. Bahkan bentuknya pun akan lebih bervariasi dibandingkan pengadaan pertama ini.
“Ini kan uji coba terlebih dahulu, pastinya tahun depan akan kami usulkan penambahan kembali,” pungkasnya. (ak)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: