bontangpost.id – Sejak dibuka pada 11 Desember 2022, Bontang Citimall selalu dipadati pengunjung. Warga Bontang begitu antusias menyambut mal yang diresmikan Wali Kota Bontang Basri Rase itu.
Namun, meski sudah beroperasi Bontang Citimall ternyata belum memiliki Sertifikat Laik Fungsi (SLF). Itu terungkap saat rapat kerja komisi gabungan DPRD Bontang dan Bontang Citimall beserta jajaran terkait, Selasa (20/12/2022).
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota (PUPRK) Bontang Usman menyebut, SLF tidak diterbitkan sepanjang Bontang Citimall belum memberikan Sertifikat Laik Operasi (SLO).
“SLO syarat mengurus SLF. BCM tinggal mengurus administrasinya,” kata Usman.
Di samping itu dia juga meminta agar diberikan data terkait sejumlah uji coba fasilitas yang ada di Bontang Citimall. Seperti uji kapasitas dan keamanan lift, escalator, generator set (genset), penangkal petir, dan proteksi bahaya kebakaran.
Terkait hal tersebut, perwakilan Bontang Citimall Syafril mengakui pihaknya belum menyerahkan administrasi penerbitan SFL. Tapi, dia memastikan seluruh fasilitas yang ada di Bontang Citimall sudah melalui tahap uji dan disaksikan pihak terkait.
“Seperti pengoperasian genset itu sudah disaksikan PLN. Dihitung berapa lama genset bisa beroperasi sejak padam listrik. Kami segera menyerahkan berkasnya supaya SLF bisa terbit,” terangnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: