Wujudkan Program Presiden, Indonesia Bersih dari Sampah
BONTANG – Seluruh Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di sepanjang jalan Kota Taman akan dibongkar. Pasalnya masing-masing kelurahan di Bontang saat ini telah memiliki Kelompok Swadya Masyarakat (KSM) 3R (Reuse, Reduce, Recycle) yang akan mengelolanya.
Kabid Kebersihan dan Pemanfaatan Sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bontang Sabransyah menjelaskan, KSM inilah yang akan menyelesuri dan mengambil sampah-sampah milik warga yang berada di jalan dan gang-gang.
Maka dari itu, TPS -TPS yang ada semuanya akan dibongkar. Sejatinya dengan adanya TPS tersebut, hal ini bukan lah menjadi solusi dalam meningkatkan kebersihan. Namun malah membuat pemandangan yang ada akan semakin terlihat kotor.
“Perlahan-lahan semua TPS di jalan akan kami (DLH, Red.) bongkar, bekerja sama dengan kelurahan dan ketua RT,” ujarnya, Minggu (9/4) kemarin.
Pria akrab disapa Sabran ini menambahkan, pembongkaran TPS-TPS itu nantinya bukan hanya pada saat Jumat bersih, seperti yang dilakukan sebelumnya bersama Kelurahan Gunung Elai dan ketua RT yang membongkar TPS di Jalan MH Thamrin. Namun pelaksanaannya, akan ditentukan sesuai komitmen bersama antara kelurahan atau ketua RT yang di wilayahnya terdapat TPS.
“Bisa hari Sabtu atau bisa juga hari Minggu, asalkan mereka komitmen menentukan hari kapan saja menggelar kegiatan tersebut, pasti langsung dibongkar,” tegasnya.
Dia menambahkan, pembongkaran ini juga dilakukan dalam mendukung program Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo, yakni Indonesia bersih sampah 2020 Kota Tanpa Kumuh (Kotaku).
“Semoga dalam percepatan program tersebut, Bontang bisa menjadi kota percontohan yang akan ditiru oleh kota-kota lain,” harapnya. (ver)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post