bontangpost.id – Sempat diamankan oleh Satpol PP, Minggu (3/7/2022) lalu, dan berhasil kabur di hari yang sama, Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yang viral di media sosial usai mengamuk di salah satu konter handphone, kini dilarikan ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Samarinda.
Wanita tersebut diamankan Satpol PP Bontang, Selasa (12/7/2022) sekira pukul 09.00 di Jalan Pangeran Suryanata eks Sendawar. Dia diamankan saat dalam kondisi tertidur.
“Anggota yang turun 9 orang,” kata Kepala Satpol PP Ahmad Yani.
Sempat berusaha kabur, dia kemudian berhasil diamankan dan dibawa ke RSUD Taman Husada Bontang. Untuk diberi suntikan penenang. Sebelum akhirnya dibawa ke RSJ. “Begitu dapat laporan dari masyarakat, anggota langsung turun ke lokasi,” katanya.
Baca juga; ODGJ yang Diamankan Satpol PP Kabur saat Hendak Dirujuk ke RSJ
Sementara Subkor Penyakit Tidak Menular Dinas Kesehatan Nur Ilham menyebut ODGJ yang dianggap meresahkan masyarakat itu langsung dibawa ke RSJ, untuk mengantisipasi kejadian seperti sebelumnya. Yakni kabur saat hendak dirujuk ke Samarinda.
“Dibawa pakai ambulans, didampingi juga sama perawat dan relawan,” ujarnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post