BONTANG – Pelaksanaan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga hari kedua (4/5) kemarin berjalan lancar. Seluruh peserta ujian mampu mengerjakan soal-soal dengan tertib dan lancar.
Kabid Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Bontang, Sunarya mengatakan, tahun ini jumlah murid kelas VI SD yang mengikuti USBN sebanyak 3.196 siswa, terdiri dari 59 sekolah di Kota Taman. Rinciannya, 30 siswa SD negeri dan 29 siswa SD swasta. Adapun jadwalnya, digelar selama 3 hari mulai Kamis (3/5) lalu untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Jumat (4/5) untuk mata pelajaran Matematika, dan hari ini (5/3) untuk mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
“Secara umum semuanya berjalan lancar. Hanya saja di awal mengerjakan sempat ada laporan kalau LJK (Lembar Jawaban Komputer, Red.) ada yang kurang dan beberapa soal yang cacat karena tak lengkap. Namun hal tersebut bisa cepat di atasi dengan meminta stok LJK ke kelas di sebelahnya yang saat itu berlebih. Sementara untuk soal, bisa cepat diatasi karena ada soal cadangan,” ujarnya saat dikonfirmasi Bontang Post, Kamis (3/5) malam lalu.
USBN tahun ini kata Sunaryo, berbeda dari tahun sebelumnya. Yang mana soal ujiannya tidak hanya berupa pilihan ganda saja, tetapi juga terdapat soal uraian atau essay sebanyak 10 persen. Rinciannya, Soal Bahasa Indonesia terdiri 40 pilihan ganda dan 5 esai. Mata pelajaran IPA jumlah soal yakni 45 butir, terbagi atas 35 berbentuk pilihan ganda dan 5 esai. Paling sedikit yakni Matematika, di mana hanya diujikan 30 soal pilihan ganda dan 5 esai.
“Pos Rayon tahun ini di SDN 003 Bontang Utara, agar aksesnya bisa lebih mudah dan bisa dijangkau semua,” tukasnya.
Sebelumnya diberitakan, sebelum dilaksanakan USBN ini, Disdik telah memaksimalkan persiapan dengan memperbanyak try out baik yang dilaksanakan oleh sekolah maupun diinisasi oleh Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S). Menurutnya, total pelaksanaan try out mencapai enam kali bahkan ada yang lebih. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post