• Indeks Berita
  • Redaksi
  • Mitra
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Media Siber
  • Pedoman Pemberitaan Ramah Anak
  • Kontak
Bontang Post | Mencerdaskan dan Menginspirasi
  • Home
  • Bontang
  • Kaltim
  • Nasional
  • Advertorial
    • Advertorial
    • Pemkot Bontang
    • DPRD Bontang
  • Ragam
    • Infografis
    • Internasional
    • Olahraga
    • Feature
    • Resep
    • Lensa
  • LIVE
No Result
View All Result
  • Home
  • Bontang
  • Kaltim
  • Nasional
  • Advertorial
    • Advertorial
    • Pemkot Bontang
    • DPRD Bontang
  • Ragam
    • Infografis
    • Internasional
    • Olahraga
    • Feature
    • Resep
    • Lensa
  • LIVE
No Result
View All Result
Bontang Post | Mencerdaskan dan Menginspirasi
No Result
View All Result
Home Bontang

Soal Suksesi Pilwali Tahun Depan, Golkar Tunggu Juknis

by M Zulfikar Akbar
25 September 2019, 15:00
in Bontang
Reading Time: 2 mins read
0
Share on FacebookShare on Twitter

Partai Golkar belum melakukan penjaringan pasangan calon untuk Pilwali Bontang 2020. Gerakan mereka sebatas inventarisasi bakal calon di internal partai.

BONTANG – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Bontang belum memutuskan calon yang akan diusung pada Pilwali Bontang 2020. Petunjuk teknis berkenaan dengan suksesi kepemimpinan di Kota Taman belum turun dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Sekretaris DPD II Bontang Heriyani Fahmi mengungkapkan, pihaknya baru menerima surat terkait inventarisasi calon internal. Surat itu bernomor 313/DPD/GOLKAR/KT/VIII/2019. “Kami masih menunggu petunjuk selanjutnya (juknis). Kalau petunjuk pelaksanaan sudah ada. Sebab, itu adalah  bagian pembahasan saat munas beberapa waktu lalu,” kata Heriyani.

Dia tidak dapat memprediksi kapan juknis itu bakal turun. Umumnya disesuaikan dengan perkembangan dan situasi politik secara nasional. “Masih April (pendaftaran pasangan calon pilkada ke KPU). Masih ada banyak waktu untuk mencermati elektabilitas calon,” ucapnya.

Baca Juga:  Berikut Jalur yang Ditutup saat Pendaftaran Bapaslon Pilkada Bontang

Menurut dia, saat ini masih berkembang banyak nama di kalangan internal. Mulai calon petahana Neni Moerniaeni, Ketua MKGR Adi Darma, maupun anggota DPR RI Rudi Mas’ud. Tak hanya itu, beberapa kalangan muda berpotensial untuk diusung oleh partai berlambang pohon beringin ini. Yakni, Nursalam dan Rustam HS.

Grafis: Kaltim Post

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Keanggotaan DPD II Golkar Bontang Abdul Rauf mengatakan, sebagaimana diatur dalam Juklak 6/2015, DPD II mempunyai tugas melaksanakan penjaringan. Sesuai regulasi itu ada dua pola yang dapat ditempuh.

Pertama ialah menyerap aspirasi dari pengurus tingkat kelurahan (PTD), pengurus tingkat kecamatan (PTK), dan organisasi sayap partai didirikan maupun mendirikan. Jalan lain yang bisa dilakukan ialah membuka pendaftaran secara terbuka. “Kedua pola itu dapat dipilih. Setelah itu baru ditetapkan pada pleno diperluas,” ujar Rauf.

Baca Juga:  Pasangan Neni Diumumkan Bulan Depan, Golkar Aktif Komunikasi Politik

Selanjutnya nama yang telah ditetapkan akan disodorkan kepada DPD I Golkar Kaltim. Kemudian diteruskan ke DPP Golkar. Menurutnya, saat ini panitia penjaringan urung terbentuk. “Kemungkinan pembentukan akhir bulan ini,” sebutnya.

Rauf menuturkan, sejauh ini partai yang lahir 20 Oktober 2964 ini belum melakukan komunikasi politik dengan partai lain. Kemungkinan upaya itu dilakukan setelah tahapan penjaringan.

Berkenaan dengan adanya kader internal partai yang mendaftar di parpol lain itu sah-sah saja. Pasalnya, Golkar belum menggelar penjaringan. Namun, bila sudah ada penetapan parpol lain, calon tersebut bakal menerima konsekuensi tidak diusung oleh partai besutan Airlangga Hartarto ini.

Diketahui, Golkar mampu mengusung calonnya sendiri pada pilkada nanti. Berdasar jumlah kursi yang diraih pada Pileg April lalu, partai ini dinyatakan sebagai pemenang Pileg 2019 di Bontang. Lima kursi diraih oleh Nursalam, Rustam HS, Andi Faizal Sofyan Hasdam, Muslimin, dan Yassier Arafat. (*/ak/kri/k16/prokal)

Print Friendly, PDF & Email
Tags: golkar bontangpilkada bontangpilwali bontang
ShareTweetSendShare

Bergabung dengan WhatsApp Grup Bontang Post untuk mendapatkan informasi terbaru: Klik di Sini. Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News.

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Previous Post

Soal Lokalisasi Prakla, Wawali “Semprot” Satpol PP

Next Post

Astaga! Sudah Diperkosa, Bocah 5 Tahun Dibunuh Sama Kakak dan Ibu Angkat

Related Posts

Golput di Pilkada Bontang Capai 27,51 Persen
Bontang

Golput di Pilkada Bontang Capai 27,51 Persen

5 Desember 2024, 15:30
Panwascam Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di TPS 11 Bontang Kuala, Ini Kata KPU
Bontang

Panwascam Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di TPS 11 Bontang Kuala, Ini Kata KPU

3 Desember 2024, 15:03
Anggaran Pilkada Kaltim Rp434 Miliar, Tahap Awal Telah Dicairkan 40 Persen
Bontang

Pilkada Bontang, Mitos Kegagalan Petahana Belum Terpecahkan

29 November 2024, 16:45
Neni-AH Unggul di Tiga Kelurahan Bontang Barat
Bontang

Neni-AH Unggul di Tiga Kelurahan Bontang Barat

28 November 2024, 11:48
Pj Gubernur Akmal Malik Ingatkan Penyelenggara Pilkada Jaga Kesehatan
Bontang

Pj Gubernur Akmal Malik Ingatkan Penyelenggara Pilkada Jaga Kesehatan

27 November 2024, 13:00
Tiga Calon Wali Kota Bontang Mencoblos di TPS yang Sama, Optimistis Menang
Bontang

Tiga Calon Wali Kota Bontang Mencoblos di TPS yang Sama, Optimistis Menang

27 November 2024, 11:02

Terpopuler

  • Sudah Dua Kali Edarkan Sabu di Muara Badak, Dua Pengedar Terancam 20 Tahun Penjara

    Pengedar Narkoba Dituntut Kejari Bontang 14,5 Tahun Penjara, Kedapatan Bawa 503 Gram Sabu

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemprov Kaltim Target Menggratiskan UKT 33 Ribu Mahasiswa Baru Tahun Ini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pengadaan Sepatu Pantofel ASN Kutim Bernilai Miliaran Rupiah Dapat Sorotan Tajam dari DPRD

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 72 Honorer Disdamkartan Bontang Diberhentikan, 60 Persen Kekuatan Berkurang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sekolah di Bontang Tahan Ijazah Siswa karena Menunggak SPP, Wawali AH; Tidak Boleh

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Indeks Berita
  • Redaksi
  • Mitra
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Media Siber
  • Pedoman Pemberitaan Ramah Anak
  • Kontak

© 2020 Bontangpost.id - Developed by Vision Web Development.

No Result
View All Result
  • Home
  • Bontang
  • Kaltim
  • Nasional
  • Advertorial
    • Advertorial
    • Pemkot Bontang
    • DPRD Bontang
  • Ragam
    • Infografis
    • Internasional
    • Olahraga
    • Feature
    • Resep
    • Lensa
  • LIVE

© 2020 Bontangpost.id - Developed by Vision Web Development.