BONTANG – Sebanyak sembilan ahli waris dari peserta BNI Life yang sudah meninggal dunia menerima dana pencarian tabungan program Tabungan Kesejahteraan Purna Tugas (TKPT). Penyerahan ini dilakukan di Auditorium kantor Wali Kota lama Jalan Awang Long, Kelurahan Bontang Baru di sela-sela acara Peringatan Hari Kanker Nasional ke-40 yang turut dirangkai dengan penyuluhan dan pemeriksaan IVA deteksi dini kanker serviks, Jumat (21/4).
Kesembilan ahli waris itu yakni Herlinawati atas H Walijono selaku mantan PNS di SDN 006 Bontang Utara, Juniati atas Abdul Wahid selaku mantan PNS di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Wiyono atas Jamilatul Rohmah selaku PNS di SMKN1 Bontang.
Kemudian, Maryanti atas Suparji selaku mantan PNS di Dinas Pendidikan, Gamal Antonius Sianturi atas Hotma Panjaitan selaku PNS di SDN 007 Bontang Utara, Kamin atas Mastifah selaku mantan SDN 001 Bontang Selatan, Sudirman atas Nawi Sianturi selaku mantan SDN 010 Bontang Utara, Yetti Saulina atas Eka Enim Rahayu selaku non PNS di Sekertariat Daerah (Setda), serta Mohammad Arifin atas Suci Rachmawati selaku non PNS di Dinas Sosial.
Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni mengatakan, BNI Life ini merupakan program saat Wali Kota Bontang masih dijabat oleh Andi Sofyan Hasdam dan Wakil nya Syahid Daironi. Saat itu dirinya menjabat sebagai Ketua DPRD Bontang. Di mana kala itu pemerintah ingin mengansuransikan para pegawainya dalam program tabungan di masa tua. Namun dalam perjalanannya mayoritas peserta meminta untuk dicairkan lebih awal. “Selamat kepada para penerima. Semoga penerima manfaat dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya,” ujarnya.
Selain Neni, penyerahan juga dilakukan secara bergantian mulai dari Mantan Wali Kota Bontang Sofyan Hasdam, Kapolres Bontang, Dandim 0908/BTG, Ketua penggerak PKK Bontang, Ketua Bhayangkari, Ketua Persit, dan Kajari Bontang. Masing-masing ahli waris mendapatkan Rp 34 juta yang didalamnya termasuk uang santunan kematian sebesar Rp 12 Juta. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post