Wali Kota Bontang Ajak Masyarakat Tingkatkan Kepekaan dan Solidaritas di Momen Iduladha

Wali Kota Basri meninjau hewan kurban di momen Iduladha

bontangpost.id – Wali Kota Bontang Basri Rase, dan keluarga melaksanakan salat Iduladha di Masjid Agung Al Hijrah, Bontang Selatan, pada Senin (17/6).

Dalam kesempatan tersebut, Basri mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kepekaan dan solidaritas terhadap lingkungan sekitar.

Basri menegaskan pentingnya ibadah kurban sebagai bentuk ketakwaan kepada Allah SWT dengan ikhlas

“Segala yang kita miliki, baik harta, pangkat, derajat, keluarga, bahkan diri sendiri, adalah amanah dari Allah SWT yang harus kita siapkan untuk dilepaskan saat diperlukan,” katanya.

Beliau juga mengambil teladan dari kisah Nabi Ibrahim AS yang rela mengorbankan anaknya dalam ketaatan kepada Allah SWT, sebagai contoh ujian keimanan dan ketakwaan. “Ibadah kurban mengajarkan kita tentang pengorbanan dan kesediaan untuk taat kepada Allah SWT,” tambahnya.

Pada momen Iduladha ini, Basri berharap agar masyarakat Kota Bontang semakin memperkuat kepekaan terhadap sesama.

“Tingkatkan ketakwaan dan ketaatan kepada Allah SWT,” pungkasnya. (*)

Print Friendly, PDF & Email

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version