ACHMAD Junaedi, Ketua RT 06 Gang Durian, Desa Sangatta Utara, Kecamatan Sangatta Utara, memang memiliki kelebihan dari RT-RT lainnya.
Pria yang juga menjabat sebagai Takmir Masjid Al Anshor ini memiliki kelebihan di semua bidang. Di antaranya, bidang agama dan lingkungan. Cukup kreatif. Apa saja yang berada di tangannya menjadi bermanfaat.
Salah satunya bidang agama. Semenjak dirinya diamanahkan menjadi Takmir Masjid Al Anshor, masjid semakin ramai. Baik siang, malam, dan subuh. Warga berbondong-bondong salat berjemaah di masjid.
Mau tau rahasianya. Ternyata dirinya kerap membuat terobosan baru untuk memakmurkan masjid. Di antaranya makan malam dan makan pagi berjemaah di masjid bersama warga. Semua gratis. Setiap hari. Yang datang tidak hanya warga sekitar, melainkan warga dari luar pun ikut meramaikan.
Di masjid itu juga, padat agenda keagamaan. Seperti khataman Alquran, taklim rutin, selawatan, TPA, dan lainnya. Bahkan baru-baru ini digelar open house Iduladha. Ini merupakan agenda rutin yang digelar Masjid Al Anshor.
“Paling utama ialah masjid ramai. Warga salat berjemaah di masjid. Itu tujuan utama kami,” ujar Ustad Junaedi.
Selain bidang keagamaan, Junaedi pun pandai meramaikan lingkungan sekitar. Agenda sosial setiap pekan dilaksanakan. Seperti bersih-bersih lingkungan warga, jalan santai, dan gelar perlombaan.
“Semua untuk kebersamaan. Kami merawat kebersamaan dengan berbagai macam kegiatan sosial dan keagamaan. Karena dua hal itu wajib beriringan. Harus seimbang,” katanya.
Dirinya berharap apa yang dilakukannya dapat dicontoh oleh Ketua RT dan takmir masjid lainnya. Sehingga masjid dan lingkungan RT menjadi ramai. “Terpenting ialah jalinan silaturahim dengan warga semakin erat,” katanya. (dy)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post