BONTANG – Dikelilingi dengan infrastruktur yang mapan, tak dibarengi dengan pembinaan atlet yang mumpuni. Hal itu yang menjadi evaluasi dalam Diseminasi Iptek Olahraga yang digelar Senin (19/11) kemarin. Hadir pada kegiatan tersebut, Asisten Deputi Pembibitan dan Iptek Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora RI) Washinton, pemateri yang ahli di bidang olahraga dari Afrika Selatan Avanesh Pandoo, para pelatih dan pengurus cabang olahraga (cabor), serta pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bontang.
Kata Washinton, Bontang harus bersyukur karena dikelilingi fasilitas olahraga dan sumber daya manusia (SDM) yang andal. Bahkan dinilai dari segi pendapatan perkapita, Bontang termasuk yang tertinggi di Indonesia jika dibandingkan dengan daerah-daerah lainnya. Hal tersebut tentu menjadi potensi dalam pengembangan bakat atlet di Kota Taman.
Ia pun berharap para peserta dapat mengikuti dengan baik kegiatan Diseminasi Iptek Olahraga ini, agar dapat mengetahui apa yang kurang selama ini, apakah dari segi pelatih, operasional di lapangan, atau pada tata kelola. “Pemateri kali ini adalah seorang expert yang memiliki banyak pengalaman. Dia akan cerita nanti, perkembangan atlet saat di luar dan di dalam lapangan dan di situ juga peserta dapat mengevaluasi masalah selama ini,” jelasnya. (ver)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post