BONTANG –Loket pembayaran tarif air PDAM tetap buka selama momen cuti bersama Lebaran nanti. Namun demikian, untuk mengantisipasi pembayaran denda, PDAM Tirta Taman Bontang memberikan dispensasi hingga tanggal 25 Juni.
“Biasanya batas terakhir pembayaran PDAM itu sampai tanggal 20 saja, tetapi karena terpotong cuti bersama selama 10 hari, makanya kami perpanjang menjadi tanggal 25,” jelas Direktur PDAM Tirta Taman Bontang Suramin saat ditemui belum lama ini.
Dikatakan dia, loket pembayaran PDAM tetap buka hingga tanggal 14 Juni mendatang. Pembayaran PDAM juga bisa dilakukan di kantor pos atau konter ponsel yang telah ditunjuk. “Kalau kantor pos tutup tanggal 15 sampai 16 Juni saja,” ujarnya.
Bukan hanya loket pembayaran saja yang melayani saat cuti bersama. Namun juga pelayanan perbaikan PDAM serta keluhan pelanggan masih tetap melayani non stop 24 jam. Hal tersebut untuk mengantisipasi sekecil mungkin keluhan pelanggan selama Bulan Ramadan hingga Idulfitri.
Ditambahkan Manager Pemasaran yang juga membawahi distribusi dan humas Budi Hartono, pihaknya sudah melakukan mapping untuk mendata apa saja yang diperlukan. Tidak hanya itu, pihaknya sudah menyiapkan personel di setiap zona untuk pengaturan air. “Dari sisi pelayanan sudah disiapkan step-step -nya bagaimana dan apa saja yang harus dilakukan,” ungkapnya.
Suramin mengimbau kepada pelanggan jika mengalami keluhan terkait air bersih segera melaporkan ke call center 0548-23555. Hal ini sangat ditekankan selama libur panjang agar pelayanan air bersih tetap aman. Sedangkan terkait denda, jangan sampai masyarakat enggan membayar dengan alasan libur panjang. Karena loket pembayaran PDAM akan tetap buka termasuk dispensasi waktu denda yang diperpanjang.(mga)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post