JAKARTA – Persatuan Angkat Berat dan Binaraga Seluruh Indonesia (PABBSI) Kutai Timur (Kutim) kembali menorehkan prestasi gemilang. Sebab dua atletnya berhasil mengharumkan nama daerah di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) angkat berat Selasa (10/7) sampai Senin (16/7) lalu di Jakarta. Keduanya bersaing ketat dengan atlet angkat berat dari seluruh Indonesia.
Dijelaskan Ketua PABBSI Kutim Jamiatulkhair Daik, total medali yang diraih atlet Kutim sebanyak 5 medali emas. Medali ini disumbangkan oleh Cindi dengan 4 medali emas dalam kategori putri junior 84 Kilogram dan Anwar Supriadi 1 emas di kelas angkat berat 83 Kilogram.
Jami menambahkan, prestasi yang dicapai para atlet kali ini merupakan buah dari kerja keras selama ini. Berkat latihan rutin dan motivasi yang kuat untuk menunjukkan kemampuan terbaik. Bahkan demi persiapan matang, para atlet sudah berada di Jakarta sejak beberapa hari sebelum mengikuti kejuaraan di Hotel Puri Mega Jakarta.
“Prestasi atlet PABBSI Kutim ini tentunya menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Kutim dan Kaltim pada umumnya,” ungkap Jami yang juga menjabat Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kutim.
Pencapaian prestasi para atlet PABBSI Kutim ini telah dilaporkan kepada Bupati Kutim Ismunandar yang notabene adalah Ketua PABSSI Kutim periode sebelumnya. Dia berharap, atlet Kutim yang berprestasi di Kerjurnas kali ini mendapat kesempatan berlaga di level yang lebih tinggi lagi. (*/hms3/ver)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: