BONTANG – Pekan ini akan menjadi pekan yang sibuk bagi pejabat-pejabat Pemkot Bontang. Khususnya yang terkena gerbong mutasi dan rotasi pada Jumat (30/12) silam. Dengan adanya organisasi perangkat daerah (OPD) baru, para pejabat khususnya pejabat sebelumnya mesti memberikan serah terima kepada pejabat baru.
Karenanya, demi berjalannya kembali laju organisasi di Pemkot Bontang, para pejabat diminta menyerahkan laporan serah terima jabatan selambat-lambatnya tanggal 9 Januari 2016 mendatang. “Ya, karena semua OPD harus ada berita acara nota serah terima jabatan. Dan laporannya paling lambat 9 Januari,” kata Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni melalui pesan singkat ke Bontang Post.
Tenggat 9 Januari ini juga menjadi perhatian Mursyid, staf ahli bidang kemasyarakatan dan SDM Pemkot Bontang yang semenjak gerbong mutasi kemarin menjabat sebagai kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, dan Perdagangan. Meski begitu dia mengaku belum mempelajari terkait OPD yang nanti akan menjadi tanggung jawabnya tersebut.
“Mungkin besok (hari ini, Red.) sudah mulai sekadar menengok ke sana. Saya belum tahu apa perbedaannya dengan dinas yang sebelumnya. Nanti akan ditanyakan lagi,” ujarnya.
Meski begitu, Mursyid menyatakan siap ditempatkan di dinas tersebut. Menurutnya dengan pengalaman 16 tahun berkecimpung di bidang yang sama saat di Pemprov Kaltim, dia berharap bisa menjalankan amanah yang diberikan wali kota Bontang dengan baik.
Adapun posisi Mursyid sebagai staf ahli bidang kemasyarakatan dan SDM digantikan oleh Sofiansyah yang sebelumnya menjabat kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan. Sementara Mursyid menggantikan posisi Riza Pahlevi yang kini menjabat staf ahli bidang pemerintahan dan hukum. Bedanya, bila sebelumnya bernama Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM, kini dinas yang dikepalai Mursyid tersebut bernama Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, dan Perdagangan. (luk)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post