Pemilih Pemula Terbanyak di Sangatta Utara 

Fahmi Idris/Ketua KPU Kutim (Foto Istimewa )

 

SANGATTA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutim merilis rekapitulasi pemilih pemula per desa  pemilihan gubernur (pilgub) dan wakil gubernur (wagub) 2018.

Dari data tersebut menyatakan jika Kecamatan Sangatta Utara mendominasi pemilih pemula  paling terbanyak.

Untuk empat desa tersebut yakni,  Desa Sangatta Utara,  Teluk Lingga,  Singa Gembara,  dan Swarga Bara sebanyak 4.556 potensi suara

Posisi kedua ialah Kecamatan Bengalon.  Dari 10 desa terdapat 1.760 potensi suara pemilih pemula.

Kemudian disusul Kecamatan Kongbeng dengan jumlah potensi suara sebanyak 1.322. Data ini diambil dari tujuh desa di kecamatan tersebut.

Sedangkan pemilih pemula dengan angka paling sedikit ialah Kecamatan Long Mesangat dengan 398 potensi suara, Baru Ampar sebanyak 364 suara dan Busang 354 suara. (lengkap lihat grafis)

“Laki laki sebanyak 9.346 jiwa dan perempuan 8.539 jiwa.  Total keseluruhan sebanyak 17.885 jiwa,” ujar Ketua KPU Fahmi Idris didampingi Kepala Sub Bagian,  Pratama Erwin.

Pemilih pemula ini didominasi oleh anak anak sekolah dan mereka yang baru lulus sekolah, atau para pemuda yang putus sekolah namun sudah memenuhi syarat mencoblos.

“Bahkan untuk mereka yang nanti pada saat hari H sudah berumur 17 tahun. Jika hari H masih di bawah 17 tahun,  mungkin kurang hari atau tanggal maka mereka belum dapat mencontoh,” ujar Ulfa salah seorang Komisioner KPU.

Hanya saja lanjut Ulfa,  dari sekian banyak data tersebut tidak dipastikan seluruhnya bisa memberikan hak suara pada saat Pilgub mendatang.

“Kalau data pasti falid.  Hanya saja mungkin ada yang berhalangan atau sebab lainnya sehingga enggak bisa mencoblos. Akan tetapi upaya upaya sudah kami galakkan,” katanya.

Ketua KPU Kutim,  Fahmi Idris optimis jika pemilu kali ini jumlah gelpot akan berkurang.  Pasalnya,  pihaknya gencar melakukan sosialisasi.

“Bahkan kami lakukan gerakan jemput bola. Selain sosialisasi secara umum,” kata Fahmi. (dy)

Grafis Pemilih Pemula

Kecamatan              Jumlah Pemilih

Muara Ancalong      665

Muara Wahau           1204

Muara Bengkal          687

Sangatta Utara          4556

Sangkulirang              1047

Busang                         354

Telen                             587

Kombeng                     1323

Bengalon                      1760

Kaliorang                      720

Sandaran                      506

Sangatta Selatan       1165

Teluk Pandan               756

Rantau Pulung             528

Kaubun                          665

Karangan                       610

Batu Ampar                   364

Longmasangat             398

Total                                17.885

 

Print Friendly, PDF & Email

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version