bontangpost.id – Perbaikan jalan di Kelurahan Bontang Kuala kembali dilanjutkan tahun ini. Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Perkimtan) Much Cholis Edy Prabowo mengatakan anggaran yang digelontorkan yakni Rp 659 juta. Terambil dari APBD tahun ini.
“Ini merupakan lanjutan dari tahun lalu. Tersisa sedikit. Posisinya di sudut kawasan tersebut,” kata Edy.
Nantinya pengerjaan berupa penggantian kayu ulin. Panjang jalan yang diperbaiki yaitu 90 meter dengan lebar empat meter. Dijelaskan dia lebar ini mengalami penambahan dibandingkan konstruksi sekarang. Sebab lebar jalan saat ini hanya dua meter.
“Lokasinya di RT 11. Saat ini kondisinya rusak. Sehingga butuh perbaikan,” ucapnya.
Edy berharap kontraktor pemenang nantinya yang benar memenuhi kualifikasi. Sebab ia tidak ingin pengerjaan ini terbengkalai. Seperti yang terjadi di proyek perbaikan jalan Kampung Selambai, tahun lalu. Disinggung mengenai ketersediaan material, memang diakui stok kayu ulin terbatas. Pihaknya sudah melakukan survei terhadap penyedia yang memiliki surat kayu olahan.
“Memang ada kenaikan harga ulin. Sifatnya fluktuatif,” tutur dia.
Diharapkan pengerjaan ini mampu rampung selama tiga bulan. Ia pun optimistis durasi yang tersisa dapat terkejar. Sebelumnya anggaran yang dikucurkan tahun lalu mencapai Rp 797 juta. Titik penggantian di RT 02 Kelurahan Bontang Kuala.
Tak hanya perbaikan, kala itu juga dipasang peredam jalan. Pengerjaan ini dimenangkan oleh CV Oldi Putra Mandiri. Perusahaan lokal ini mampu mengalahkan 52 peserta tender lainnya. (ak)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: