SANGATTA – Beberapa sekolah yang siswanya sempat melantai kini tak lagi merasakan dinginnya keramik. Pasalnya, Dinas Pendidikan (Disdik) Kutim mengklaim sudah memenuhi hak siswa. Yakni menyediakan kursi dan meja belajar.
Untuk sementara, terdapat empat kecamatan yang kebagian jatah tersebut. Yakni Sangatta Utara, Sangatta Selatan, Rantau Pulung, dan Bengalon.
Dikatakan Plt Kadisdik Kutim, Roma Malau hampir semua sekolah sudah mendapatkan kursi dan meja. Memang belum secara keseluruhan. Akan tetapi, semua akan kebagian jatah. Akan diberikan secara bertahap.
Pihaknya lebih mengutamakan sekolah yang paling membutuhkan. Kebutuhan mendesak. Bagi sekolah yang kursi dan mejanya masih dapat dimanfaatkan, diminta untuk menggunakan terlebih dahulu. Sembari menunggu pengganti meja dan kursi baru.
“Sebagian sudah terpenuhi. Bahkan ada yang sedang pengiriman untuk di kecamatan. Kalau untuk di kota dipenuhi semua,” ujar Roma.
Sementara ini, sebanyak seribu lebih kursi dan meja yang disediakan. Kursi ini difokuskan kepada sekolah yang siswanya masih melantai.
“Untuk dalam kota sudah semua. Sebagian akan dipenuhi di ABT nanti. Seperti di kecamatan pedalaman. Kami minta bersabar saja. Paling lambat akhir tahun ini,” katanya.
Sebelumnya, diberitakan jika beberapa sekolah di Kutim, siswanya masih melantai. Mereka belum mendapatkan kursi lantaran menempati gedung anyar. Siswa baru yang masuk sekolah berlebih. Dengan begitu, terpaksa mereka harus melantai untuk sementara. (dy)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post