bontangpost.id – Seorang remaja inisial FAS (16) menghembuskan nafas terakhir usai menabrak tiang listrik di Jalan Cipto Mangunkusumo, Sabtu (30/5/2020) pukul 01.30 Wita. Kasat Lantas Polres Bontang AKP Imam Syafi’i menjelaskan, kejadian ini bermula kala FAS bersama 5 kawannya melaju dari arah SMK 1 menuju pusat kota. Ada 3 motor digunakan kala itu. Masing-masing ditunggangi 2 pengendara. Ketiga motor berjalan beriringan.
Kala tiba di tikungan Jalan Cipto Mangunkusumo, atau sekitar 50 meter dari pos penjagaan Sat Lantas Polres Bontang, FAS lepas kendali lantaran motor yang dikendarainya melaju dengan kecepatan tinggi.
“Dia mau belok, tapi enggak bisa karena motornya kecepatan. Kami perkirakan kecepatan memang di atas 60 km/jam,” beber Imam.
Tepat di depan belokan tersebut terdapat median jalan, dan di atasnya berdiri sebuah tiang lampu penerang jalan. Praktis, ketika lepas kendali motor FAS langsung menghantam tiang tersebut.
Nahasnya, kepala FAS yang lebih dulu menghantam tiang listirik berbahan baja itu. Helm yang dikenakan retak, dan dia seketika meninggal di tempat.
Seorang kawan yang berboncengan dengan FAS hanya terpelanting ke jalan. Dan mengalami luka ringan. Sementara 4 orang lainnya yang berkendara di dua motor berbeda masih bisa mengontrol laju kendaraan. Kendati kala itu mereka pun berkendara dengan kecepatan tinggi.
“Paska kecelakaan, jenazah korban langsung dilarikan ke rumah sakit. Teman yang digoncengnya juga. Kalau rekan korban lainnya, saat ini kami jadikan saksi,” ungkap Kasat Imam. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post