BONTANG – Pelayanan Posyandu Kelurahan Tanjung Laut semakin terdepan dengan diluncurkannya SI BERSERI (Pengelolaan Pengarsipan Pelayanan Posyandu yang berbasis IT). Inovasi terbaru ini diresmikan oleh Wakil Wali Kota Bontang, Basri Rase di Kantor Kelurahan Tanjung Laut, Selasa (24/7).
Dalam arahannya, Basri memberikan acungan jempol kepada Kelurahan Tanjung Laut atas inovasi yang sejalan dengan visi dan misi Kota Bontang, yakni Smart City dan Creative City.
Sistem ini, lanjutnya, akan menunjang kelancaran dan ketertiban pengarsipan dalam pelayanan Posyandu.
“Inovasi akan mempermudah pengelolaan data di posyandu. Akses pun tidak terbatas. Sistem ini dapat dibuka melalui handphone, sehingga kegiatan, kondisi dan perkembangan yang terjadi di setiap posyandu bisa diakses di mana saja,” kata Basri.
Data dan informasi di dalam sistem berkaitan dengan aktivitas posyandu, yang meliputi pelayanan terhadap proses tumbuh kembang anak, pelayanan kesehatan dasar ibu dan anak yang mencakup program, pencapaian program, kontinuitas penimbangan, hasil penimbangan dan partisipasi masyarakat. Data-data yang telah terinput dalam sistem tersebut akan tersimpan dan terarsipkan, sehingga tak hanya memudahkan dalam pencarian data dan secara otomatis, pelaporan pun tersimpan dengan baik dan tepat.
Basri pun berharap sistem ini dapat digunakan secara berlanjut. Ia ingin kelurahan lainnya bisa menjadikan Posyandu Berseri sebagai posyandu percontohan.
Untuk mendukung inovasi ini pula, Basri pun mengimbau kader posyandu untuk belajar mengaplikasikan SI BERSERI.
“Mudah-mudahan ibu-ibu kader bisa mengaplikasikan sistem ini ke depannya, sehingga tak hanya digunakan saat di posyandu saja tetapi di rumah juga bisa melakukan pendataan. Saya juga berharap ke depan sistem ini terintegrasi dengan dinas kesehatan,”pintanya. (hms8)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: