bontangpost.id – Satreskrim Polres Bontang menangkap seorang pria lantaran melakukan tindak pidana pencurian sepeda motor.
DAA (31) diringkus Tim Rajawali Polres Bontang di Jalan Cipto Mangunkusumo, Jumat (11/11/2022) pukul 21.00.
Awalnya diungkapkan Kapolres Bontang AKBP Yusep Dwi Prastiya, korban memarkir kendaraannya Jumat (19/08/2022) sekira pukul 14.30 di Jalan Pontianak, Kelurahan Kanaan, Bontang Barat, sebelum berangkat bekerja. Sepulangnya bekerja pukul 01.05,, dia dibuat kaget karena sepeda motornya yang diparkir di dekat bengkel raib.
“Dia cari-cari di sekitar lokasi tidak ada, makanya melapor ke Polres Bontang,” ungkapnya.
Atas perbuatan tersangka, korban mengalami kerugian senilai Rp 5 juta. “Untuk motif, dan perkembangan lainnya, termasuk apakah pernah melakukan pencurian di lokasi lain, masih didalami anggota,” ujarnya.
Kini warga Sangatta Utara, Kutai Timur itu telah ditahan di Mapolres Bontang. Dia dijerat pasal 363 KUHPidana tentang pencurian, “Ancaman hukuman 5 tahun penjara,” pungkasnya. (*)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post