SAMARINDA-Merebaknya isu tentang munculnya nama Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi sebagai pendamping Andi Sofyan Hasdam bukan isapan jempol belaka. Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kaltim memastikan akan mendaftarkan Rizal di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pekan ini.
Wakil Ketua Tim Pemenangan AN-NUR, Marwan mengatakan, Rizal akan didaftarkan di KPU paling lambat Minggu (4/3). Pasalnya, Partai Golkar dan NasDem sebagai partai pengusung akan terlebih dulu melengkapi syarat-syarat sebagaimana yang ditetapkan KPU.
“Kami masih menyiapkan berkasnya. Insya Allah dalam minggu ini akan didaftarkan ke KPU. Beliau (Rizal) yang akan menggantikan Pak Nusyirwan sebagai wakilnya Pak Sofyan Hasdam,” katanya, Kamis (1/3) kemarin.
Sementara itu, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Airlangga Hartarto menertbitkan surat persetujuan dukungan untuk Rizal untuk menjadi Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Kaltim. Persetujuan tersebut dikukuhkan melalui surat dengan nomor: R.736/GOLKAR/III/2018 yang ditandatangani Airlangga dan Lodewijk F. Paulus.
Hal yang sama juga dilakukan Ketua Umum DPP Partai NasDem, Surya Paloh. Melalui surat dengan nomor: 085-KPTS/DPP-NasDem/II/2018 tertanggal 28 Februari 2018, secara resmi partai yang mengusung retorasi tersebut memutuskan Rizal Effendi sebagai pengganti Nusyirwan Ismail.
“Dalam penyelenggaraan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Timur dan berdasarkan usulan Dewan Pimpinan Wilayah NasDem Provinsi Kalimantan Timur, memberikan persetujuan pada Andi Sofyan Hasdam dan HM Rizal Effendi untuk menjadi calon gubernu dan wakil gubernur,” bunyi surat yang ditandatangani Surya Paloh dan Johhny G Plate tersebut.
Diwartakan sebelumnya, Nama Wali Kota Balikpapan itu mencuat kembali kepermukaan setelah almarhum Nusyirwan Ismail tutup usia, Selasa (27/2) lalu. Berpulangnya Calon Wakil Gubernur Kaltim pendamping Andi Sofyan Hasdam itu mengharuskan koalisi Golkar dan NasDem mencari pengganti.
Dari sederet nama politisi yang dimiliki NasDem, nama Rizal santer disebutkan sebagai sosok yang layak dan tepat mengisi kekosongan posisi cagub pasca Nusyirwan tutup usia. Bak dayung bersambut, hembusan angin politik tersebut ternyata diamini para kader NasDem.
Sebagai langkah cepat, terutama di tengah keterbatasan waktu penggantian yang diberikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim, melalui rapat pleno, Selasa kemarin, partai dengan selogan Gerakan Restorasi Indonesia itu satu suara mengusulkan nama Rizal untuk mendampingi Sofyan Hasdam.
Ketua DPW Partai NasDem Kaltim, Harbiansyah Hanafiah membenarkan, partainya sudah melakukan pleno internal. Keputusannya, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi akan diusung di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem untuk ditetapkan sebagai pengganti Nusyirwan.
“Kami akan segera mengusulkan nama Pak Rizal sebagai cawagub. Kami sudah berkomunikasi secara lisan dengan beliau. Beliau bersedia menggantikan Pak Nusyirwan,” beber Harbiansyah kepada awak media usai mengikuti proses penguburan almarhum Nusyirwan, kemarin.
Selain sebagai kader Partai NasDem, munculnya nama pria yang pernah bergelut sebagai kuli tinta tersebut dikarenakan atas dasar sejumlah pertimbangan politik. Antara lain, Rizal dianggap memiliki tingkat elektabilitas yang cukup tertinggi berdasarkan hasil polling dan survei di sejumlah lembaga survei.
“Polling dan kinerja beliau jadi dasar keputusan kami. Kami sudah laporkan ke DPP di Jakarta. Mungkin dalam beberapa hari ke depan akan ada kabar dari pusat,” tuturnya. (*/um)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: