BONTANG – Calon Gubernur Kalimantan Timur nomor urut 2, Syaharie Jaang melakukan silaturahmi dengan warga Bontang, Rabu (21/3) tadi malam. Bertempat di Gang Pesut 1 Jalan Sutan Syahrir, Kelurahan Tanjung Laut Indah, kedatangan Wali Kota Samarinda non aktif itu disambut dari berbagai elemen masyarakat yang berjumlah hingga ratusan orang.
Turut hadir dalam kesempatan ini Rusman Yakub sebagai Ketua tim pemenangan Kaltim Jaang-Ferdi, Sekretaris PPP Kaltim Gamalis, anggota DPRD, Koalisi bersama rakyat (Kobar) Rudi Sulistio, pimpinan beserta kader partai pengusung, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga sekitar.
Dalam arahannya, Syaharie Jaang meminta kepada masyarakat Kaltim khususnya yang ada di Bontang untuk selalu menjaga keberagaman yang telah terjalin cukup baik hingga saat ini. Selain itu dia juga menyampaikan rencana pembangunan ke depan.
“Selama saya memimpin di Samarinda, nyaris tidak ada gesekan antar agama dan suku di Samarinda ,” jelasnya
Selain silaturahmi, kegiatan ini juga dirangkai dengan penyampaian tausiyah oleh Ustaz Robi, setelah itu dilanjutkan dengan ramah tamah, dan ditutup dengan foto bersama. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: