SANGATTA – Dijadwalkan pada 1 Agustus besok, Pemkab Kutim melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) meluncurkan Vaksin Measles Rubella (MR) secara gratis kepada masyarakat khususnya pada anak-anak. Hal tersebut untuk menyukseskan program Kementerian Republik Indonesia (RI) pada 2020 mendatang dalam mengendalikan penyakit campak dan rubella di Indonesia.
Dalam Coffee Morning di Ruang Meranti, Senin (30/7), Bupati Kutim Ismunandar meminta Dinkes segera menindaklanjuti program tersebut. Dan menggelar imunisasi massal di seluruh fasilitas kesehatan (Faskes) di Kutim. Itu dilakukan agar generasi muda khususnya di Kutim, bisa terhindar dari penyakit campak dan rubella.
“Saya minta Dinkes, di awal Agustus imunisasi ini segera dilaksanakan. Kepada orang tua khususnya ibu-ibu dapat mengantar anaknya untuk divaksin MR dan semuanya gratis,” ujar Ismu.
Sementara itu Kepala Dinkes Kutim, Bahrani menjelaskan, pemberian vaksin adalah upaya pencegahan dan pengendalian penyakit campak dan rubella yang akan diberikan secara gratis kepada anak usia 9 bulan hingga usia kurang dari 15 tahun. Kemudian untuk logistiknya akan didukung dari pihak provinsi.
“Dalam hal ini Dinkes juga mengajak seluruh komponen masyarakat untuk mendukung suksesnya program ini. Titik awal pencanangan ke sekolah-sekolah terlebih dahulu dilanjutkan ke Puskesmas,” kata Bahrani.
Seperti diketahui, campak adalah salah satu penyakit paling menular pada manusia dan menelan satu korban jiwa setiap empat menit, yang kebanyakan adalah anak-anak. Sama dengan rubella yang menjadi ancaman serius. Jika tertular di masa awal kehamilan dapat mengakibatkan cacat bawaan saat lahir. Mulai otak, jantung, mata, dan telinga. (hms13/ver)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post