Belum Tahu Nama Cagub, Bupati Ponorogo Ikut Disebut

BUTUH PERHATIAN: Keterbatasan akses informasi membuat masih banyak masyarakat di pesisir Bontang yang belum mengetahui para kandidat yang akan berlaga di Pilgub Kaltim.(DOK BONTANG POST)

Berada di kawasan pesisir yang dikelilingi perairan membuat akses informasi masyarakat di sana begitu terbatas. Tak heran bila masih banyak yang belum mengetahui siapa saja kandidat yang akan berlaga di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltim 2018.

———————

Helmuddin, warga Pulau Selangan, baru sebatas mengenal tiga nama calon gubernur (cagub) Kaltim yang akan dipilih pada pilgub, 27 Juni mendatang. Padahal, pasangan calon (paslon) yang resmi terdaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim ada empat. Informasi tentang para paslon ini pun sebatas diketahuinya melalui spanduk dan baliho yang marak terpasang belakangan ini.

“Pak Hasdam, Rusmadi, sama Isran Noor ya?” ujar Helmuddin saat ditanya Bontang Post siapa saja nama cagub di pilgub. Jawabannya minus Syaharie Jaang, Wali Kota Samarinda yang turut memperebutkan kursi KT-1.

Nama-nama itu, urai Helmuddin, didapatinya dari melihat spanduk setiap dia pergi ke daerah perkotaan Bontang. Diakui, masyarakat Pulau Selangan yang masuk wilayah RT 16 Bontang Lestari, Bontang Selatan, tak banyak mendapatkan informasi. Untuk informasi mengenai pilgub, di antaranya didapatkan dari sosialisasi yang dilakukan Pemkot Bontang bersama dengan KPU.

Helmuddin turut menegaskan bila belum ada paslon maupun tim pemenangannya yang datang ke Selangan untuk berkampanye. “Jadi sebagian (warga) ada yang sudah tahu calon-calonnya. Sebagian lagi ada yang belum tahu,” terang Helmuddin sambil mengungkap kemungkinan sekira 90 pemilih dari 42 kepala keluarga (KK) yang ada di Pulau Selangan.

Pria yang sehari-hari berprofesi sebagai nelayan ini mengakui, sudah memiliki pilihan dalam pilgub nanti. Hanya saja dia masih belum memiliki kepastian apakah mencoblos pilihannya tersebut nanti saat hari-H pemungutan suara. Menurut Helmuddin, berkaca dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, pilgub tidak begitu berdampak pada perubahan kehidupan masyarakat pesisir.

Makanya dia berharap gubernur terpilih nanti bisa memberikan yang terbaik untuk pesisir. Di antaranya masalah pendidikan, kesehatan, dan kebersihan lingkungan. “Yang urgen itu air bersih. Karena selama ini kami masih beli,” tuturnya.

Hal senada turut terjadi di Pulau Malahing, kawasan pesisir yang secara administratif merupakan RT 30 Kelurahan Tanjung Laut Indah, Bontang Selatan. Nasir selaku ketua RT mengaku, masih banyak warganya yang belum tahu perihal siapa saja pilihan dalam pilgub. Hal ini diketahuinya dari obrolan-obrolan saat berkumpul dengan warga.

“Warga sempat bertanya siapa saja calonnya dan apa visi dan misinya,” terangnya. Nasir sendiri saat ditanya media ini, sempat salah menyebutkan nama calon. Nama Ipong Muchlissoni, Bupati Ponorogo yang pernah menjadi kontestan dalam Pilgub Kaltim 2013, sempat meluncur dari bibirnya. “Pak Ipong… eh, Rusmadi,” ralatnya cepat.

Sebagaimana di Selangan, Nasir mengungkap belum ada paslon atau tim pemenangan yang mendatangi Malahing. Hanya pemkot dan penyelenggara pemilu yang sudah datang melakukan sosialisasi. Meski begitu, Nasir meyakini dalam waktu dekat bakal ada paslon atau tim pemenangan yang akan berkunjung ke Malahing. Karena dalam pilgub sebelum-sebelumnya, selalu ada yang datang.

“Biasanya sudah ada calon yang datang. Tapiuntuk pilgub ini sampai sekarang belum ada,” kata Nasir.

Dari 51 KK yang ada di Malahing, jumlah pemilih di kampung ini diperkirakan berjumlah 100-an warga. Sama seperti yang diungkapkan Helmuddin, Nasir turut menyebut tak ada perubahan berarti yang disebabkan pilgub. Masyarakat Malahing tetap menjalani kehidupan sehari-hari dengan segala keterbatasan yang ada, seperti air bersih dan listrik.

“Ya namanya tinggal di atas laut. Kami masih beli air bersih, sedangkan untuk listrik, solar cell banyak yang sudah rusak,” tandasnya. (luk)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version
https://www.bethhavenbaptistchurch.com/ anakslot https://torontocivics.com/ http://sultansawerlogin.com slot gacor arya88 slot gacor slot raffi ahmad slot raffi ahmad 77 https://attanwirmetro.or.id/ https://attanwirmetro.or.id/dolph/asd/ https://idtrack.co.id/ https://autoglass.co.id/ slot raffi ahmad 77 https://dabindonesia.co.id/ slot gacor https://tesiskita.com/ slot raffi ahmad https://bontangpost.id/ slot raffi ahmad 77 Anakslot https://karyakreatif.co.id/ slot raffi ahmad 88 Anakslot arya88 kicautoto kicautoto slot thailand https://www.ajlagourmet.com/ kicautoto situs raffi ahmad gacor slot raffi ahmad 88 situs scatter hitam situs scatter hitam slot toto Link Gacor Hari Ini Slot Bca Situs deposit 25 ribu https://cdn.sena.co.th/ toto 4d https://www.ajlagourmet.com/-/ daftar slot gacor