SANGATTA- Sungai Sangatta hampir memakan korban. Setelah Arbain (47) belum ditemukan, kini dua orang pengendara sepeda motor nyaris jadi korban. Saat kedua pengendara meniti jembatan ponton, angin tiba-tiba bertiup kencang disertai hujan deras seperti badai, Selasa (30/1) pagi ini.
Saat itulah jembatan roboh. Dua motor terjun ke Sungai. Beruntung penggunanya berhasil menyelamatkan diri.
Dikatakan Tagana Dinas Sosial, Muhammad Albar, kejadian terjadi secara tiba tiba. Tak ada yang menyangka jembatan ponton tersebut roboh.
“Tetapi alhamdulillah orangnya selamat. Hanya motornya saja yang tenggelam di Sungai,” ujar Albar.
Sampai saat ini kendaraan tersebut belum dapat diselamatkan. Pasalnya, keadaan air tengah banjir. Ditambah, hujan deras dan angin kencang.
“Ini salah satu kendala kami. Meskipun begitu tidak menurunkan semangat tim,” katanya. (dy).
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: