BONTANG – Keluarga besar pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai kebangkitan Bangsa (PKB) Bontang menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di RT 16 dan RT 17 Kelurahan Berbas Pantai. Penyerahan ini dipimpin langsung oleh Ketua DPC PKB Bontang Basri Rase, Sabtu (14/7) di Kantor Kelurahan Berbas Pantai.
Adapun bantuan berupa sembako dan pakaian. Dikatakan Basri, selama lima hari seluruh pengurus dan organisasi sayap partai melakukan pengumpulan bantuan di internal partai secara sukarela. Bahkan bentuk pemberiannya pun tidak dibatasi.
“Kegiatan ini merupakan inisiatif rekan pengurus untuk membantu sesama yang terkena musibah kebakaran,” kata Basri.
Melalui bantuan ini diharapkan mampu meringankan beban yang dipikul oleh korban. Sebelumnya seluruh bantuan terkumpul di Sekretariat PKB yang terletak di Jalan Ir. H. Juanda, kelurahan Tanjung Laut, Kecamatan Bontang Utara.
Basri pun meminta kepada korban untuk bersabar menghadapi cobaan ini. Ia percaya bahwa Allah SWT pasti memberikan kekuatan. “Saya hanya menyampaikan bahwa di balik semua musibah pasti ada berkah. Bersabar dan tawakal pasti akan mendapatkan yang jauh lebih baik dari apa yang didapatkan sebelumnya,” ucapnya.
Tak hanya penggalangan melalui partisipasi sukarela, organisasi sayap partai PKB yakni Gerakan Pemuda (Garda) Bangsa, Perempuan Bangsa, Srikandi PKB, serta pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) PKB melakukan aksi penggalangan bantuan turun ke jalan. Anggota Srikandi PKB Bontang Nanik, mengatakan total yang mengikuti aksi tersebut sebanyak 15 orang selama tiga hari.
“Kami juga mengumpulkan dana selama tiga hari. Setelah terkumpul kami belikan beberapa barang untuk disumbangkan,” kata Nanik.
Sementara Lilis Anggota PAC Bontang Selatan, mengatakan dalam waktu dekat akan melakukan aksi serupa. Pasalnya sejumlah 41 pelajar dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat membutuhkan perlengkapan sekolah. Mengingat perlengkapan miliknya ikut hangus terbakar.
“Kami akan rapat koordinasi untuk membantu memberikan bantuan berupa buku dan perlengkapan sekolah bagi kaum pelajar di lokasi tersebut,” pungkasnya. (ak/adv)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post