Dua Tahun Bebas Karhutla, PT EBL Beri Penghargaan 

BEBAS KARHUTLA: Penyerahan hadiah dari PT EBL Kepada Desa Pelawan. Dari kiri ke kanan, Estate Manager PT EBL Fery Istanto, Kapolsek Sangkulirang Samsu Alam, Estate Manager PT EBL Tri Santoso, Kepala Desa Palawan Zahar, Camat Sangkulirang Tajuddin, Perwakilan Koramil Sangkulirang Serma Dedi, dan CSR PT EBL Nur Triono.(LELA RATU SIMI/SANGATTA POST)

SANGATTA – Sebagai apresiasi tidak adanya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terhitung sejak 2016 lalu, PT Etam Bersama Lestari (EBL) Kutim memberikan penghargaan kepada Desa Pelawan Kecamatan Sangkulirang, Kamis (20/12) lalu. Kepala Desa Pelawan, Zahar mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberi pada pihaknya.

“Kami sangat berterima kasih atas reward yang diberikan PT EBL. Hal ini menunjukkan bahwa Desa Pelawan telah berhasil menjaga wilayah dari kebakaran. Kami berharap agar hubungan baik di antara desa dan perusahaan dapat terjalin lebih baik lagi. Terutama terkait dengan pencegahan kebakaran,” ungkapnya.

Di tempat yang sama, Direktur Utama PT EBL, Budiarto Abadi merasa bangga atas pencapaian Desa Pelawan. “Seluruh manajemen perusahaan berterima kasih kepada semua pihak terkait atas dukungan yang telah diberikan dalam pencegahan Karhutla hingga sekarang,” tutur Budiarto.

“Dengan ini, kami dapat mewujudkan program Desa Makmur Peduli Api (DMPA) yang merupakan perpaduan dari program desa bebas kebakaran dengan program pemberdayaan ekonomi desa. Ini merupakan komitmen perusahaan untuk mencegah adanya Karhutla dan membuat desa di sekitar perusahaan dapat makmur,” bebernya.

Hal senada diucapkan oleh Estate Manager PT EBL, Tri Santoso. Mengingat upaya pencegahan Karhutla selama ini sangat digalakkan. Sehingga PT EBL memberikan hadiah berupa dua unit mesin pemotong rumput, tratak tenda dan 300 buah kursi yang dapat bermanfaat bagi warga Desa Pelawan.

“Semoga mereka dapat mempertahankan desa dari adanya kebakaran. Selain itu dengan adanya program DMPA yang fokus pada peningkatan ekonomi desa, diharapkan kawasan ini bisa lebih sejahtera dan tidak ada lagi Karhutla yang terjadi,” ucapnya.

Atas penghargaan ini, perwakilan Koramil Sangkulirang, Serma Dedi memberikan apresiasinya kepada PT EBL. Lantaran berpartisipasi dalam program pencegahan kebakaran yang melibatkan masyarakat. Selain itu, perusahaan juga memberikan hadiah bagi desa yang berhasil menjaga lingkungannya bebas dari Karhutla selama ini.

Hal tersebut juga disetujui oleh Kapolsek Sangkulirang, Samsu Alam. Menurutnya di Kecamatan Sangkulirang baru hanya ada satu perusahaan yang memiliki program DMPA yakni PT EBL. “Oleh karena itu, kepolisian dapat terbantu dalam melaksanakan tugasnya terutama dalam pendeteksian dan pemadaman dini,” tandasnya.

Apresiasi juga diberikan oleh Camat Sangkulirang, Tajuddin atas pemberian sarana prasarana bermanfaat bagi warga Desa Pelawan. Selain itu dengan adanya program DMPA, masyarakat setempat sangat berharap dapat mendorong ekonomi desa, sehingga kesejahteraan masyarakat dapat meningkat. (*/la)

Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News

Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:


Exit mobile version
https://www.bethhavenbaptistchurch.com/ anakslot https://torontocivics.com/ http://sultansawerlogin.com slot gacor arya88 slot gacor slot raffi ahmad slot raffi ahmad 77 https://attanwirmetro.or.id/ https://attanwirmetro.or.id/dolph/asd/ https://idtrack.co.id/ https://autoglass.co.id/ slot raffi ahmad 77 https://dabindonesia.co.id/ slot gacor https://tesiskita.com/ slot raffi ahmad https://bontangpost.id/ slot raffi ahmad 77 Anakslot https://karyakreatif.co.id/ slot raffi ahmad 88 Anakslot arya88 kicautoto kicautoto slot thailand https://www.ajlagourmet.com/ kicautoto situs raffi ahmad gacor slot raffi ahmad 88 situs scatter hitam situs scatter hitam slot toto Link Gacor Hari Ini Slot Bca Situs deposit 25 ribu slot raffi ahmad 88