BONTANG – Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni bersama suaminya dr H Andi Sofyan Hasdam menghadiri Milad ke-21 Himpunan Mahasiswa Bontang (HMB) Cabang Makassar, yang diselenggarakan di Auditorium 3 Dimensi, Jalan Awang Long, Sabtu (14/7) malam.
Dalam sambutannya, Neni mengapresiasi kiprah para anggota, maupun alumni HMB Cabang Makassar. Karena sejauh ini telah banyak berkontribusi serta konsisten mendukung program kerja Pemkot Bontang, yang bertujuan untuk memajukan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
“Selamat ulang tahun HMB Cabang Makassar. Semoga di usia ke-21 ini akan semakin matang, dan senantiasa menjadi wadah kreatif, inovasi bagi anak-anak Bontang yang menimba ilmu di Makassar. Bunda bangga dengan kiprah kalian. Namun demikian anak-anak Bunda harus tetap semangat untuk menuntut ilmu. Gunakan kesempatan ini untuk terus meningkatkan SDM, dan aktualisasikan yang kalian miliki agar bisa menjadi luar biasa,” terang Neni.
Kepedulian Neni kepada para generasi muda Bontang memang tidak bisa diragukan lagi. Dibuktikan dengan pemberian bea siswa kepada pelajar maupun mahasiswa, baik di jalur pretasi maupun kategori bantuan kepada mahasiswa yang kurang mampu. Sedangkan untuk kalangan pelajar melalui program kerjanya sebagai Wali Kota Bontang, Neni tidak hanya membebaskan biaya sekolah bagi sekolah negeri, tetapi juga memberikan pakaian seragam, sepatu dan tas gratis kepada seluruh pelajar di sekolah negeri maupun swasta.
“Buktikan kemapuan kalian dengan pretasi, karena Bunda yakin kalian pasti bisa. Selamat dan sukses buat anak-anak bunda, tetap fokus menuntut ilmu. Buktikan bahwa kalian bisa sukses, terus berinovasi dan bisa menjadi penerjemah mimpi bunda untuk membangun Kota Bontang yang kita cintai ini,” harapnya.
Sementara itu, Sri Rahayu mewakili seluruh anggota HMB Cabang Makassar menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk Pemkot Bontang yang selama ini telah banyak membantu HMB Cabang Makassar. Semoga ke depan HMB Cabang Makassar terus menjadi wadah mahasiswa yang bisa melahirkan generasi penerus bangsa yang tangguh, kuat, dan bisa diandalkan.
“Tidak terasa usia HMB Cabang Makassar ke-21. Semoga momen ini akan semakin mempererat rasa kekeluargaan antara warga HMB Cabang Makassar. Insyaallah, pesan-pesan bunda akan kami ingat selalu,” janjinya. (hms7)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post