BONTANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bontang Selasa (18/4) kemarin, melaunching Rumah Pintar Pemilu (RPP) dan Pusat Pelayanan Informasi dan Dokumentasi (PPID) di halaman Kantor KPU Bontang Jalan Awang Long nomor 68, Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara.
Sarana yang dijadikan tempat untuk mengedukasi masyarakat berkaitan dengan penyelenggaraan pesta demokrasi itu didesain menjadi empat fungsi, yakni audio visual, panel, simulasi, hingga diskusi. Diberi nama “Bessai Berinta”, RPP di Kota Taman ini di-launching Wakil Wali Kota Bontang Basri Rase.
Hadir ketua dan komisioner KPU Kaltim, ketua dan komisioner Bawaslu Kaltim, Ketua beserta anggota DPRD Bontang, Dandim 0908/BTG, Kabag Ops Polres Bontang, Kepala SKPD, Plt Sekda Bontang, serta ketua dan anggota KPU se-Kaltim.
Ketua KPU Bontang Suardi mengatakan, hadirnya RPP Bessai Berinta ini, diharapkan dapat dijadikan sarana masyarakat Bontang untuk lebih memahami dan belajar serta mendapatkan informasi-informasi tentang penyelenggaraan Pemilu khususnya di Kota Taman. Diambilnya nama Bessai Berinta kata Suardi, lantaran nama tersebut memiliki arti mendayung bersama.
“Hal inilah yang dijadikan prinsip oleh KPU Bontang dimana kami meyakini, pelaksanaan program Pemilu tidak bisa terlaksana jika hanya mengandalkan satu pihak saja. Tetapi harus didukung oleh semua pihak,” sebutnya.
Dalam kesempatan ini pula Suardi menyampaikan, karena keterbatasan ruangan yang dimiliki KPU Bontang, sehingga pihaknya menjadikan empat fungsi tersebut dalam satu ruang. Meski demikian, hal itu tidak menyurutkan langkah KPU Bontang dalam memaksimalkan keempat fungsi tersebut.
Sementara itu, Ketua KPU Provinsi M Taufik memberikan apresiasi atas diresmikannya RPP KPU Kota Bontang. Dalam catatannya, RPP Kota Bontang ini merupakan RPP kedua setelah RPP Kabupaten Kutai Barat yang juga telah ada.
Hal ini katanya menandakan keseriusan serta kesiapan KPU dan Pemerintah Kota Bontang untuk menyelenggarakan Pemilu. Di mana dalam waktu dekat ini ada tiga Pesta Dekorasi yang akan diselenggarakan, yaitu Pemilihan Gubernur, Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden.
“Kami salut atas kinerja dan kerjasama antara pemerintah dan KPU Kota Bontang. Karena menjadi salah satu penyelenggara Pilkada tersukses di Indonesia, yang dapat dibuktikan dengan pelaksanaan Pilkada, yang awalnya tensi panas dan bisa menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.
Akan tetapi setelah Pilkada selesai, suasana tetap aman tanpa ada keributan sedikitpun dan pastinya itu patut diapresiasi,” tegas Taufik
“Ini merupakan bagian dari kreativitas KPU dan diharapkan, RPP bessai berinta ini dapat menjadi destinasi demokrasi bagi seluruh masyarakat Bontang,” tambahnya.
Peresmian RPP ini ditandai dengan pemotongan pita oleh Wakil Wali Kota Basri Rase dan ketua DPRD Bontang Nursalam.
Kegiatan pun dilanjutkan dengan peninjauan ruangan RPP bertemakan pemilu yang berisikan berbagai bentuk informasi seputar pemilu seperti perpustakaan, sarana audio visual, sarana diskusi, hingga maket simulasi pencoblosan di tempat Pemungutan Suara (TPS). Terakhir, kegiatan ditutup dengan penanaman pohon sebagai bentuk dukungan kepada visi misi Pemkot Bontang yakni Green City. (bbg)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post