BONTANGPOST.ID, Bontang – Jelang Ramadan, Pemkot Bontang bakal melakukan sinergi stabilisasi harga untuk sejumlah bahan pokok.
Kabid Perdagangan Dinas Koperasi, Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kota Bontang Sunita Sinaga mengatakan, hal itu sekaligus untuk mengendalikan harga dan stok bahan pangan.
Kegiatan berlangsung selama tiga hari mulai Rabu (26/2/2025) hingga Jumat (28/2/2025) di Pasar Taman Telihan.
Pihaknya pun bekerja sama dengan beberapa agen dan distributor untuk menyediakan bahan pokok penting.
“Harga yang ditawarkan mengikuti harga agen, jadi di bawah harga pasar,” katanya.
Adapun bahan makanan yang disediakan seperti beras, minyak goreng, telur, tepung terigu, hingga bawang. Terdapat pula jenis makanan dan minuman lain dari sejumlah mitra.
“Harga lengkapnya masih diinventarisasi dan menunggu dari distributor,” sebut dia.
Selain bahan pokok, gas elpiji 3 kilogram juga bakal tersedia. Harganya sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET) yakni Rp21 ribu. Sementara ketentuan pembelian menggunakan fotokopi KK dan KTP.
“Masyarakat dapat menukarkan dua buah tabung gas elpiji 3 kilogram dengan 1 buah LPG 5,5 kilogram, dengan biaya pengisian Rp100 ribu serta mendapat undian sepeda motor,” pungkasnya. (*)