BONTANG–Calon siswa baru tingkat sekolah menengah pertama (SMP) dapat menempuh jalur prestasi saat penerimaan peserta didik baru (PPDB), Mei mendatang. Dalam Permendikbud 51/2018, ditetapkan kuota jalur prestasi sejumlah 5 persen. Dari total daya tampung tiap sekolah.
Kasi Kurikulum Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang Badi mengatakan, prestasi yang diraih calon peserta didik baru dapat menambah nilai afirmasi. Jadi, nilai afirmasi tersebut bakal dijumlahkan dengan nilai hasil ujian nasional.
“Untuk perumusannya masih kami susun saat ini,” kata Badi.
Tujuan jalur prestasi ini untuk mempermudah pengembangan bakat dan minat siswa. Nantinya, indikator nilai prestasi berdasarkan jenjang perlombaan. Badi menuturkan, semakin tinggi tingkatannya, nilai yang diperoleh semakin bertambah.
“Itu nanti tertuang dalam petunjuk teknis (juknis) dan surat keterangan wali kota. Saya targetkan bulan depan juknis selesai,” tuturnya.
Berkenaan dengan penentuan jumlah rombongan belajar (rombel) dan daya tampung sekolah pun belum diputuskan. Konon, penetapannya pekan depan.
Kepala SMP 1 Bontang Riyanto mengaku tidak memilah calon peserta didik baru yang bakal menggunakan jalur prestasi. Dia meminta calon peserta bersaing secara sehat di seluruh bidang. Baik akademik, olahraga, maupun kesenian.
“Kami tidak menutup kesempatan bagi anak-anak yang punya prestasi di bidang apapun. Sifatnya terbuka,” kata Riyanto.
Sebab, SMP 1 hingga kini selalu menjaga tradisi menjadi terbaik di bidang apapun. Saat bersaing dengan sekolah negeri lainnya. Dia menuturkannya, hal ini didasari kemampuan siswa itu sendiri. Ditambah dengan pendampingan sekolah melalui ekstrakurikuler.
“Hasilnya, anak bisa berkembang sesuai keahlian dan kompetensinya,” ujar dia.
Selain prestasi, PPDB tingkat SMP nantinya terdapat dua jalur lainnya. Berupa zonasi sejumlah 90 persen dan perpindahan orangtua 5 persen. (ak/dwi/k8/prokal)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: