Nama Makmur HAPK Diakui Masuk dalam Hati Sanubari
TANA PASER – Ketua DPD Partai Golkar Kaltim Rita Widyasari menegaskan bahwa ada sejumlah nama yang masuk dalam teropongnya. Hal itu terkait nama bakal calon wakil gubernur (cawagub) yang akan mendampinginya pada Pemilihan Gubernur Kaltim 2018 nanti.
“Dari sekian banyak nama yang muncul, setidaknya ada dua nama yang masuk di hati sanubari saya. Salah satunya adalah Pak Makmur, sedang satunya lagi masih rahasia,” ungkap Rita Widyasari saat diwawancarai wartawan di Tana Paser setelah mengikuti acara pelantikan Pengurus Kecamatan (PK) Partai Golkar se-Kabupaten Paser di Gedung Awa Mangkuruku Tana Paser kemarin (30/4).
Menurutnya, ada beberapa kriteria bakal cawagub yang akan mendampingi dirinya nanti, di antaranya laki-laki dan harus tua dari dirinya. Selain itu, sosok cawagub nanti punya pengalaman di bidang birokrasi.
Di bagian lain, Bupati Kutai Kartanegara itu secara jujur mengaku bahwa memilih nama calon wakil gubernur sangat sulit baginya. Bahkan, jika dibanding dengan membiayai pemilu, memilih nama calon yang akan jadi pendampingnya saat pilgub yang dijadwalkan digelar pada 17 Juni 2018 mendatang jauh lebih sulit.
“Karena itu, semua akan kita serahkan pada mekanisme yang ada. Insyaallah, akan ada petunjuk terbaik terkait siapa yang bakal mendampingi saya,” ujarnya.
Seperti diketahui, sosok pendamping Rita Widyasari mengemuka, menyusul sikap tujuh pengurus DPD kabupaten/kota yang menginginkan mantan Bupati Berau Makmur HAPK sebagai pendamping Rita Widyasari pada pilgub nanti. Bahkan, tujuh DPD Partai Golkar itu kompak mengantar Ketua Harian Partai Golkar Kaltim tersebut mendaftar sebagai bakal calon wakil gubernur. (hh/waz/k11)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post