Olahraga sangat penting bagi tubuh kita. Cara paling sehat dan murah adalah dengan berjalan kaki. Cukup dengan berlari atau berjalan bisa efektif membantu menurunkan berat badan, lho!
Dilansir dari Pink Villa, berjalan atau jalan kaki merupakan latihan yang dapat dilakukan secara konsisten oleh siapa saja. Berjalan juga merupakan latihan aerobik yang hebat dan cara yang efektif untuk mengatur metabolisme.
Sesuai penelitian, jalan cepat selama 30 menit dengan kecepatan sedang dapat membantu membakar 150 hingga 200 kalori. Berjalan tidak hanya menenangkan, tetapi juga membantu dalam manajemen stres. Selain itu ada beragam manfaat lain dari berjalan.
1. Tekanan Darah Stabil
Berjalan setiap hari dapat membantu menurunkan tekanan darah. Jika berencana untuk berjalan-jalan, maka penelitian menunjukkan bahwa minimal 10 menit berjalan kaki setiap hari dapat membantu kamu menurunkan tekanan darah.
2. Turunkan Berat Badan
Orang biasanya percaya bahwa berjalan adalah bentuk olahraga yang paling mudah dan murah. Tapi jangan asal jalan. Berjalan dengan kecepatan cepat barulah dapat membantu menurunkan berat badan. Sebuah studi Universitas Utah menemukan bahwa pada perempuan yang berjalan cepat sepanjang hari dapat menurunkan risiko obesitas sebesar 5 persen.
3. Meningkatkan Memori
Olahraga, secara umum, baik untuk otak. Berjalan secara spesifik bagus untuk meningkatkan daya ingat. Sebuah studi yang dipresentasikan pada pertemuan tahunan 2014 American Association for Advancement of Science, jalan cepat dapat memperlambat penyusutan otak. Studi yang dilakukan pada laki-laki dan perempuan antara usia 60 dan 80 itu menyimpulkan bahwa berjalan tiga kali seminggu meningkatkan ukuran bagian otak yang terkait dengan perencanaan dan memori.
4. Memperkuat Tulang
Berjalan dapat memperkuat tulang dengan meningkatkan pelumasan di antara sendi. Sebuah penelitian yang dilakukan terhadap 27 orang penderita osteoartritis lutut simtomatik menunjukkan bahwa berjalan dengan peregangan selama 30 menit atau lebih bisa meredakan nyeri lutut.
5. Mengurangi Stres
Berjalan adalah salah satu cara terbaik untuk mengalahkan stres. Cara ideal untuk mengurangi stres adalah berjalan sekitar 10.000 langkah sehari. Berjalan melepaskan endorfin ke dalam sistem dan membalikkan kadar kortisol dalam tubuh. Sehingga juga bisa mengurangi stres yang memicu nafsu makan atau rasa lapar. (jpc)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post