SANGATTA – Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Kaltim yang digelar di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) tinggal setahun lagi. Namun, banyak pekerjaan rumah yang menghadang Panitia Besar (PB) Porprov yang baru terbentuk untuk mensukseskan ajang besar tersebut.
“Panitia sekarang sudah terbentuk. Tugas besar menunggu mereka untuk kesuksesan Porprov karena masih banyak kekurangan kita,” ujar Wakil Ketua I DPRD Kutim Yulianus Palangiran.
Persiapan porprov, kata dia, seperti sarana dan prasarana atlet adalah hal wajib. Meskipun nantinya beberapa cabang olahraga (cabor) akan dilaksanakan di luar Kutim.
“Venue dan tempat menginap atlet adalah hal penting. Meskipun nantinya ada beberapa cabor dilaksanakan di luar Kutim, kami harap panitia bisa menyiapkannya,” tuturnya.
Yulianus mengingatkan, meskipun PB nanti tentu disibukkan dengan persiapan atlet, tapi jangan sampai melupakan kesiapan atlet Kutim. Sebagai tuan rumah tentu menjadi kesempatan yang baik untuk mendongkrak prestasi atletnya.
Meskipun demikian, kesiapan Kutim menjadi tuan rumah bisa ditunjukkan dengan venue cabang olahraga yang dipertandingkan sudah benar-benar siap.
“Sebagai tuan rumah, mulai dari tempat menginap tamu dari daerah lain juga harus disiapkan. Segala persiapan dimatangkan agar apa yang kita harapkan bisa terwujud, yaitu sukses prestasi, sukses tuan rumah dan sukses administrasi,” tutup Yulianus. (aj)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post