SAMARINDA – Semakin sengit, itulah yang tergambar dalam polling Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltim garapan Metro Samarinda. Pundi-pundi suara terus masuk ke dalam polling mendukung masing-masing kandidat yang disebut-sebut bakal meramaikan bursa calon gubernur (cagub) maupun calon wakil gubernur (cawagub).
Salah satu kandidat yang ramai mendapatkan dukungan adalah Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim Rusmadi Wongso. Dari hari ke hari, penambahan suaranya terbilang fantastis. Bahkan pelan-pelan, posisi jumlah suaranya mulai mengancam pemuncak bursa bakal cagub yaitu Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) nonaktif, Rita Widyasari.
Teranyar di penghujung November kemarin, Rusmadi yang berada di peringkat kedua mendapat tambahan 583 suara. Sehingga kini, Ketua Ikapakarti Kaltim ini telah mengumpulkan sebanyak 50.298 suara. Atau menguasai 28,07 persen dominasi di bursa ini. Persentase yang nyaris sama dengan yang dimiliki Rita Widyasari yaitu perolehan 50.968 suara atau 28,45 persen.
Artinya, jumlah suara yang dibutuhkan Rusmadi untuk bisa menggeser Rita semakin sedikit saja. Pada posisi dukungan saat ini, setidaknya dibutuhkan 671 suara tambahan bagi Rusmadi untuk bisa merengkuh kembali “tahta” peringkat wahid yang dulu pernah disandangnya. Dengan catatan tak ada tambahan suara untuk Rita.
Namun dengan memperhatikan pergerakan polling di beberapa pekan terakhir, Rita sangat jarang menambah dukungan. Kalaupun ada, jumlahnya terbilang kecil. Berbeda dengan Rusmadi yang penambahan suaranya bisa mencapai ratusan dalam sekali waktu. Cukup pantas untuk dikatakan tinggal selangkah lagi bagi Rusmadi untuk menggeser Rita.
Penambahan dukungan yang signifikan ini besar kemungkinan karena banyak warga Kaltim semakin mengenal sosok pejabat aparatur sipil negara (ASN) tertinggi di Bumi Etam ini. Apalagi Rusmadi dikenal sebagai sosok birokrat yang berasal dari kalangan akademisi.
Fakta bahwa Rusmadi mendapat dukungan dari Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak sendiri tidak bisa dibantah. Sehingga besar kemungkinan program-program unggulan semasa Awang Faroek dapat dilanjutkan Rusmadi bilamana pria asal Sungai Dama, Samarinda ini benar-benar dipilih menjadi gubernur Kaltim.
Setidaknya dalam polling Metro Samarinda, posisi Rusmadi terbilang bagus. Selisihnya dengan Rita yang semakin mengerucut sementara jaraknya dengan Wali Kota Samarinda Syaharie Jaang di peringkat tiga terbilang sangat jauh. Bisa disimpulkan tinggal selangkah lagi bagi Rusmadi untuk menguasai polling Pilgub Kaltim 2018.
Polling Pilgub Kaltim 2018 yang diadakan Metro Samarinda ini dapat diikuti dan dilihat hasilnya di portal resmi Bontang Post dengan alamat bontangpost.id/pilkada-kaltim-2018. Setiap harinya perkembangan terbaru polling ini dapat dilihat di portal resmi Bontang Post maupun harian Metro Samarinda. (luk)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: