BONTANG – Wakil Wali Kota (Wawali) Bontang, Basri Rase menghadiri Wisuda Penghafal Kitab Suci Angkatan I, Rabu (25/4). Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 82 siswa SMA Vidatra dari empat agama. Ia mewakili Pemkot Bontang mengucapkan selamat kepada siswa-siswi yang diwisuda. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi gerakan akhlak yang baik. Sehingga menjadikan para penghafal sebagai insan yang bertakwa sesuai ajaran agama masing-masing.
“Saya juga mengucapkan selamat kepada orang tua yang dapat menyaksikan anak-anaknya diwisuda. Sebagai generasi penerus bangsa, kegiatan ini tentu menjadi kebanggaan bagi para guru dan orang tua,” ucap dia.
Basri menyampaikan, anak merupakan amanah Tuhan Yang Maha Esa. Sebagai generasi penerus bangsa yang akan menggantikan di masa akan datang. Hal ini juga merupakan tanggung jawab orang tua untuk memberikan bekal pendidikan dan pengetahuan terutama tentang agama.
“Agar mencapai tujuan memiliki akhlak yang baik, kaitannya dalam menempuh jenjang pendidikan,” tambah Basri.
Dengan berkembangnya teknologi yang begitu pesat dan canggih serta banyaknya media, ia mengimbau orang tua untuk waspada. Karena saat ini banyak pengaruh negatif yang dapat dilihat dan dibaca melalui berbagai media.
Orang nomor dua di Bontang ini pun menyampaikan arahan agar tidak mendekati narkoba, apalagi sampai menggunakannya. Sebab narkoba telah ada di mana-mana dan tidak menutup kemungkinan ada di sekitar kita.
Menurutnya, narkoba adalah barang haram yang tidak boleh dicoba-coba. Sekali mencoba, maka akan ketagihan untuk memakainya. Sekadar diketahui, saat ini Kota Taman berada pada urutan keempat se- Kaltim terkait penggunaan narkoba.
“Narkoba dapat dengan mudah ditemukan di berbagai belahan Indonesia. Sehingga, Wali Kota Bontang memberi arahan kepada Badan Narkotikan Nasional Kota (BNNK) Bontang untuk mewaspadai berbagai kegiatan yang memungkinkan adanya penyalahgunaan narkoba,” tutupnya. (ra)
Simak berita menarik bontangpost.id lainnya di Google News
Ikuti berita-berita terkini dari bontangpost.id dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
Discussion about this post